Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Harga Pangan Hari Ini 25 September: Beras hingga Bawang Kompak Naik

Harga beras, bawang, hingga cabai masih terpantau mengalami kenaikan. Berikut daftar harga pangan hari ini, Senin (25/9/2023):
Aktivitas perdagangan beras di Pasar Induk Cipinang, Kamis (10/8/2023)./ BISNIS - Dwi Rachmawati
Aktivitas perdagangan beras di Pasar Induk Cipinang, Kamis (10/8/2023)./ BISNIS - Dwi Rachmawati

Bisnis.com, JAKARTA — Sebagian besar harga komoditas pangan di tingkat pedagang eceran secara nasional mengalami kenaikan signifikan pada hari ini, Senin (25/9/2023), jika dibandingkan dengan posisi harga satu pekan sebelumnya. 

Melansir data Panel Harga Pangan Nasional Badan Pangan Nasional, harga beras premium, kedelai biji kering (impor), bawang merah, bawang putih bonggol, cabai merah keriting, cabai rawit merah, daging ayam ras, telur ayam ras, gula konsumsi, tepung terigu (curah), minyak goreng curah, ikan bandeng, garam halus beryodium hingga tepung terigu kemasan mengalami kenaikan lebih dari 2 persen. 

Harga beras premium saat ini berada di angka Rp15.120 per kilogram (kg) atau naik 2,65 persen, kedelai biji kering (impor) Rp13.390 per kg naik 3,72 persen, bawang merah Rp24.910 per kg naik 6,68 persen,dan bawang putih bonggol Rp38.110 per kg naik 3,34 persen.

Kemudian, harga cabai merah keriting berada di angka Rp39.220 per kg, daging ayam ras Rp35.960 per kg naik 3,45 persen, telur ayam ras Rp29.140 per kg naik 2,43 persen, gula konsumsi Rp15.550 per kg naik 2,71 persen, tepung terigu Rp11.350 per kg naik 3,75 persen, minyak goreng curah Rp14.970 per liter naik 2,32 persen, ikan bandeng Rp35.930 per kg naik 5,18 persen, garam halus beryodium Rp12.910 per kg naik 5,72 persen, dan tepung terigu kemasan Rp13.950 per kg atau naik 2,42 persen. 

Beberapa komoditas pangan mengalami kenaikan harga di rentang 0,5 persen sampai 2 persen, di antaranya daging sapi murni, beras medium, jagung Tk Peternak, dan ikan kembung. 

Saat ini, harga daging sapi murni di tingkat eceran dipatok sebesar Rp135.630 per kg atau naik 0,57 persen, harga beras medium Rp13.270 per kg naik 1,07 persen, jagung Tk Peternak Rp6.790 per kg naik 0,15 persen hingga ikan kembung Rp37.840 per kg naik 1,99 persen. 

Sementara itu, minyak goreng kemasan sederhana dan ikan tongkol mengalami penurunan harga yang relatif signifikan pada perdagangan awal pekan ini. Harga minyak goreng kemasan sederhana saat ini Rp17.440 per liter atau turun 0,23 persen, dan ikang tongkol Rp32.900 per kg atau turun 4,97 persen dari perdagangan pekan lalu. 

Sebelumnya, Kementerian Perdagangan (Kemendag) menyampaikan bahwa harga mayoritas kebutuhan bahan pokok relatif stabil. Namun, beberapa harga pangan mengalami kenaikan, seperti daging ayam ras yang naik 4,3 persen secara rata-rata nasional menjadi Rp38.800 per kilogram (kg). 

Beberapa harga komoditas juga berada di atas harga eceran tertinggi (HET), seperti minyak goreng curah mencapai Rp14.800 per liter, beras premium Rp13.900 per kg, hingga beras medium Rp11.600 per kg. 

Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Kemendag Isy Karim mengatakan, pihaknya fokus dan selalu menjaga stabilitas dan pasokan barang kebutuhan pokok guna menjaga daya beli masyarakat sekaligus inflasi nasional. 

Dia mengatakan, ke depan seiring dengan fenomena alam El Nino, perlu strategi kebijakan yang mendukung ketahanan pangan, kedaulatan, dan kemandirian pangan. Selain itu, menurut Isy, sebagai antisipasi memenuhi beberapa kebutuhan komoditas yang sebagian besar dari pasokan impor, perlu melakukan beberapa pendekatan ke negara-negara produsen guna menjalin kerja sama perdagangan. 

“Baik kerja sama B to B [business to business] , maupun G to G [government to government] dalam rangka penguatan cadangan pangan pemerintah,” ujar Isy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper