Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Harga Pangan Hari Ini 24 November: Daging Sapi dan Cabai Rawit Naik

Harga pangan hari ini, Kamis (24/11/2022), terpantau mayoritas dalam kondisi stabil, kecuali untuk daging sapi dan cabai rawit merah yang mengalami kenaikan.
Pedagang daging sapi segar melayani konsumen, di  Pasar Modern, Serpong, Tangerang Selatan, Senin (2/6/2019)./Bisnis-Endang Muchtar
Pedagang daging sapi segar melayani konsumen, di Pasar Modern, Serpong, Tangerang Selatan, Senin (2/6/2019)./Bisnis-Endang Muchtar

Bisnis.com, JAKARTA – Harga pangan hari ini, Kamis (24/11/2022), terpantau mayoritas dalam kondisi stabil, kecuali untuk daging sapi dan cabai rawit merah yang mengalami kenaikan.

Berdasarkan Sistem Pemantauan Pasar dan Kebutuhan Pokok (SP2KP) Kementerian Perdagangan, harga daging sapi naik Rp100 dibanding hari sebelumnya, dari Rp136.100 menjadi Rp136.200 per kilogram (kg).

Harga cabai rawit merah juga naik Rp200 dari Rp48.100 menjadi Rp48.300 per kg. Sementara harga cabai lainnya stabil di Rp36.300 per kg untuk cabai merah besar, dan Rp34.600 per kg untuk cabai merah keriting.

Adapun harga bawang merah justru turun Rp300 dari Rp37.400 menjadi Rp37.100 per kg secara rata-rata nasional. Bawang putih juga turun harga Rp100 menjadi Rp25.900/kg.

Sementara itu, harga pangan lainnya berada pada level yang stabil bila dibandingkan dengan hari sebelumnya. Harga beras premium dan medium tetap di angka Rp12.900/kg dan Rp10.900/kg.

Harga gula pasir tetap di Rp14.300 per kg. Untuk minyak goreng curah juga stabil di Rp14.000 per liter, minyak goreng kemasan sederhana sebesar Rp16.100 per liter, minyak goreng kemasan premium di angka Rp20.800 per liter, dan minyak goreng Minyakita sesuai HET di harga Rp14.000 per liter.

Harga komoditas kedelai impor yang sebelumnya mengalami reli kenaikan, kini tertahan di angka yang cukup tinggi, yaitu Rp14.900 per kg. Harga tepung terigu terpantau stabil sebesar Rp13.100 per kg.

Daging ayam dan telur ayam yang sempat naik juga stabil di harga Rp34.600 per kg dan Rp29.000 per kg.

Menjelang momen Natal dan Tahun Baru (Nataru), Badan Pangan Nasional (Bapanas) meminta para peternak layer dan pedagang telur untuk membeli dan menjual telur dan daging ayam sesuai dengan harga acuan penjualan/pembelian (HAP).

Dalam Peraturan Badan Pangan Nasional (Perbadan) No. 5/2022 dikatakan harga yang ditetapkan yakni sebesar Rp27.000/kg untuk telur ayam dan Rp36.750/kg untuk daging ayam di tingkat konsumen. Sementara HAP di tingkat produsen atau peternak layer di kisaran Rp22.000 – Rp24.000 per kg untuk telur ayam dan Rp21.000-Rp23.000/kg untuk daging ayam.

Meski demikian, saat ini terpantau harga telur ayam sudah melebihi HAP karena tingginya biaya pokok produksi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper