Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Dia 5 Wakil Ketua Umum DPP REI 2019—2022

REI mengharapkan agar pemerintah dapat menyusun dan menjamin adanya regulasi yang mendukung bertumbuhnya bisnis properti.
Suasana pembangunan di kawasan perumahan di Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat (15/12)./ANTARA-Raisan Al Farisi
Suasana pembangunan di kawasan perumahan di Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat (15/12)./ANTARA-Raisan Al Farisi

Bisnis.com, JAKARTA — Ketua Umum DPP Persatuan Perusahaan Realestat Indonesia terpilih hasil Musyawarah Nasional REI XVI Paulus Totok Lusida melantik dan mengukuhkan kepengurusan lengkap DPP REI periode 2019—2022.

Totok mengatakan bahwa pascaterpilih sebagai ketua formatur, dirinya bersama tim langsung menggodok figur-figur yang dianggap layak masuk dalam kepengurusan DPP REI periode 2019—2022.

Menurutnya, kandidat yang terpilih tidak hanya layak dari sisi kompetensi dan kredibitas, tetapi juga yang memiliki komitmen kuat untuk bekerja keras membesarkan REI.

“Nama-nama yang dilantik adalah orang-orang yang terbaik di REI yang kami percaya dapat membantu ketua umum dan sekjen menjalankan tugas-tugas demi kepentingan seluruh anggota REI,” ujar Totok dalam temu pers seusai acara Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus REI 2019—2022 di Jakarta, Senin (6/1/2019).

Kepengurusan DPP REI periode 2019—2022 di bawah kepemimpinan Ketua Umum Paulus Totok Lusida dan Sekretaris Jenderal Amran Nukman bakal mengusung visi “Melanjutkan Posisi Strategis REI sebagai Penggerak Pembangunan Nasional”.

Adapun, empat misi utama yang diusung antara lain mengonsolidasikan semua potensi anggota REI, meningkatkan pelayanan organisasi agar cepat tanggap menyelesaikan berbagai persoalan di daerah, meningkatkan posisi tawar REI sebagai mitra strategis Pemerintah, dan menjadi pemimpin opini strategis dalam berbagai kebijakan pembangunan nasional terutama di bidang permukiman, perizinan, pembiayaan, perbankan, perpajakan, infrastruktur, tata ruang, pertanahan, dan perkotaaan.

Totok juga menunjuk lima wakil ketua umum koordinator yang bertugas mengoordinasika sejumlah wakil ketua umum dengan bidang-bidang yang berkaitan.

Kelima wakil ketua umum koordinator tersebut adalah;

  • Umar Husin sebagai Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Organisasi, Perbankan dan Pembiayaan;
  • Moeroed sebagai Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Perumahan Subsidi dan Perumahan Aparatur Pemerintah;
  • Raymond Arfandy sebagai Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Properti Komersial dan Hubungan Kelembagaan;
  • T. Junaedy sebagai Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Regulasi dan Investasi;
  • Hari Ganie sebagai Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Tata Ruang dan Pengembangan Kawasan.

“Saya berharap dengan adanya wakil ketua umum koordinator ini akan lebih memperkuat koordinasi antarwakil ketua umum sehingga target dan tujuan kepengurusan dapat tercapai terutama dalam mengawal kebijakan-kebijakan di sektor properti,” kata Totok.

REI mengharapkan agar pemerintah dapat menyusun dan menjamin adanya regulasi yang mendukung bertumbuhnya bisnis properti sehingga aktivitas industri properti dapat berjalan dengan lebih baik, tumbuh dengan positif dan memberikan dampak secara agrerat terhadap perekonomian nasional. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Mutiara Nabila
Editor : Zufrizal
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper