Bisnis.com, JAKARTA — Lembaga Manajemen Aset Negara mencatat realisasi pembayaran talangan lahan pengadaan lahan untuk proyek jalan tol per 30 Agustus 2019 mencapai Rp35,21 triliun. Dana tersebut dikucurkan untuk alokasi tahun anggaran 2016—2018.
Berdasarkan publikasi Lembaga Manajemen Aset Negara LMAN yang dihimpun Bisnis, Senin (2/9/2019), realisasi pendanaan lahan setara 92,85 persen dari total tagihan yang masuk ke LMAN sebesar Rp37,92 triliun.
Adapun, alokasi pendanaan lahan proyek jalan tol yang masuk daftar proyek strategis nasional (PSN) mencapai Rp59,39 triliun.
Direktur Utama LMAN Rahayu Puspasari mengatakan per 30 Agustus 2019, LMAN telah mendanai 3.230 bidang tanah senilai Rp1,87 triliun untuk alokasi tahun anggaran 2018. “Untuk PSN jalan tol, tagihan yang telah diajukan ke LMAN adalah sebesar Rp2,42 triliun," ujarnya.
Sementara itu, jumlah bidang lahan yang telah dibayarkan untuk alokasi tahun anggaran 2017 dan 2016 masing-masing sebanyak 24.723 bidang dan 20.730 bidang.
Adapun, jumlah realisasi pembayaran lahan pada 2017 dan 2016 hingga 30 Agustus 2019 masing-masing sebesar Rp19,45 triliun dan Rp13,89 triliun
Baca Juga
Secara keseluruhan, pembayaran lahan untuk proyek tol tersebar pada 37 proyek jalan tol. Sebanyak 26 proyek tol berlokasi di Jawa dan 9 proyek di Sumatra. Proyek tol yang lahannya didanai LMAN juga terdapat di Sulawesi dan Kalimantan masing-masing satu proyek jalan tol.