Bisnis.com, BEKASI -- Paling tidak ada lima poin yang perlu dibenahi bagi pelaku usaha lokal untuk bersaing pada era MEA.
Ketua Dekopinda Kota Bekasi Anim Imamuddin mengatakan, pengusaha maupun masyarakat Indonesia tidak perlu pesimis dalam menghadapi MEA.
Momen MEA, katanya, justru harus disikapi optimis untuk menjaring pasar nasional maupun luar negeri yang lebih luas.
Untuk memanfaatkan era perdagangan bebas itu, dia menilai ada lima hal yang perlu dibenahi oleh pelaku usaha lokal. Pertama, kualitas SDM yang ditingkatkan, kedua pemodalan yang dipermudah dan ketiga terkait peningkatan kualitas manajemen, khususnya manajemen UKM.
"Harus ada SDM yang baik, khususnya penguasaan bahasa asing, kemudian money atau permodalan dan manajemen," katanya dalam diskusi, Kamis (14/01/2016) malam.
Poin keempat adalah pemanfaatan teknologi untuk mengembangkan bisnis berbasis teknologi, seperti e-commerce dan kelima peningkatan mutu standar pemasaran, khususnya yang terkait dengan pelayanan kepada para pelanggan.