Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pembebasan Lahan Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor Habiskan Rp7,7 Triliun

LMAN menyebut pembebasan lahan Jalan Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor menyerap anggaran Rp7,7 triliun. Berikut ini perinciannya.
Jalan Tol Cinere-Jagorawi (Cijago) - Dok. BPJT
Jalan Tol Cinere-Jagorawi (Cijago) - Dok. BPJT

Bisnis.com, JAKARTA - Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN) mengungkap bahwa proses pembebasan lahan Jalan Tol Pamulang - Cinere - Raya Bogor menyerap Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) mencapai Rp7,7 triliun.

Direktur Utama LMAN, Basuki Purwadi, menuturkan, khusus biaya pembebasan lahan untuk tol yang baru diresmikan, yakni Jalan Tol Serpong-Cinere nilainya mencapai Rp4 triliun.

Sementara itu, pembebasan lahan ruas Tol Cinere - Jagorawi (Cijago) dilaporkan mencapai Rp3,7 triliun.

"Total dari LMAN itu Cijago Rp3,7 triliun yang satu lagi hampir Rp4 triliun lah, jadi total sekitar Rp7 triliunan," kata Basuki saat ditemui di Gerbang Tol Limo, Senin (8/1/2024).

Sebagai informasi, pada hari ini, Senin (8/1/2024) Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah meresmikan Jalan Tol Pamulang - Cinere - Raya Bogor yang memiliki total panjang mencapai 14,8 kilometer (km).

Perinciannya, ruas tol Cinere Serpong dioperasikan oleh anak usaha PT Jasa Marga (Persero) Tbk. (JSMR) yakni PT Cinere Serpong Jaya (CSJ). Sementara itu, ruas tol Cinere - Jagorawi dioperasikan oleh PT Trans Lingkar Kita Jaya (TLKJ).

Hadirnya ruas tol ini dilaporkan bakal memangkas waktu tempuh masyarakat Depok atau Bogor menuju Bandara Soekarno-Hatta. Pasalnya, sebelumnya JSMR mengungkap bahwa estimasi perjalanan dari Cimanggis menuju Bandara Soetta hanya memerlukan waktu selama 30 menit.

"Pembebasan lahan dari LMAN anggarannya berjalan dengan baik dan sudah disalurkan sesuai kebutuhan, terbukti hari ini bisa diresmikan," tutur Basuki.

Sementara itu, secara keseluruhan, LMAN melaporkan bahwa sepanjang 2023 pihaknya telah mengguyurkan biaya sebesar Rp18,2 triliun untuk mendukung upaya pembebasan lahan proyek strategis nasional (PSN).

Adapun, LMAN mencatat bahwa realisasi anggaran 2023 ini mengalami lonjakan mendekati 14% bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

"Sudah menyalurkan pendanaan lahan saja itu Rp18,206 triliun itu sepanjang 2023, tahun lalu (2022) itu Rp16,4 triliun, jadi ada kenaikan sekitar 13,45% atau hampir 14%," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Jalan Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor pada Senin (8/1) di Gerbang Tol (GT) Limo Utama Jalan Tol Cinere-Jagorawi.

Rangkaian ruas jalan tol yang diresmikan tersebut dioperasikan oleh 2 Badan Usaha Jalan Tol yaitu PT Cinere Serpong Jaya (CSJ), anak usaha dari PT Jasa Marga (Persero) Tbk., yang mengoperasikan Jalan Tol Serpong-Cinere, dan PT Trans Lingkar Kita Jaya (TLKJ) yang mengoperasikan Jalan Tol Cinere-Jagorawi.

Dalam sambutannya, Jokowi menyatakan rangkaian jalan tol ini akan melengkapi struktur jaringan jalan tol di Jabodetabek, di antaranya yaitu Jalan Tol Lingkar Dalam, Jalan Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) 1 dan dilengkapi dengan rangkaian jalan tol ini yang merupakan bagian dari Jalan Tol JORR 2.

“Pengoperasian jalan tol ini akan memberikan lebih banyak pilihan alternatif kepada masyarakat khususnya yang tinggal di Cibubur, Bogor, Tangerang untuk menjangkau sejumlah tempat seperti Bandara Soekarno Hatta tanpa harus melalui Dalam Kota. Ini akan memperlancar mobilitas orang, barang dan logistik yang diharapkan juga mengurangi kemacetan, sehingga masyarakat memiliki alternatif, pilihan yang lebih lancar,” kata Jokowi, Senin (8/1/2024).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper