Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jokowi Resmikan Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor: Investasi Rp4 Triliun

Presiden Jokowi meresmikan Jalan Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor dengan total panjang 14,8 kilometer pada Senin (8/1/2024).
Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat meresmikan Jalan Tol Serpong - Cinere Seksi 2 Pamulang-Cinere-Raya Bogor di Depok, Jawa Barat, Senin (8/1/2024) - Tangkapan layar Youtube Setpres.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat meresmikan Jalan Tol Serpong - Cinere Seksi 2 Pamulang-Cinere-Raya Bogor di Depok, Jawa Barat, Senin (8/1/2024) - Tangkapan layar Youtube Setpres.

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Jalan Tol Serpong-Cinere Seksi 2 Pamulang-Cinere-Raya Bogor pada hari ini, Senin (8/1/2024).

"Alhamdulillah pagi ini kita resmikan Jalan Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor dengan total panjang 14,8 kilometer dan total investasi yang dikeluarkan adalah Rp4 triliun," kata Jokowi di acara peresmian Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor, di Depok, Jawa Barat, Senin (8/1/2024).

Jokowi mengatakan bahwa jalan tol ini akan melengkapi struktur jaringan jalan tol di Jabodetabek. Pasalnya, saat ini sudah ada tol lingkar dalam,  JORR 1, JORR 2.

"Jalan tol yang kita resmikan ini adalah bagian dari JORR 2 dan tadi saya tanyakan ke Menteri PUPR [ditargetkan] bisa diselesaikan kuartal II/2024," ujarnya.

Presiden mengungkapkan bahwa pengoperasian jalan tol ini akan memberikan lebih banyak pilihan masyarakat untuk menuju Bandara Soekarno-Hatta tanpa harus masuk ke dalam kota.

Selain itu, pengoperasian Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor juga diharapkan dapat memperlancar mobilitas masyarakat, barang dan logistik serta dapat mengurangi kemacetan di dalam kota Jakarta.

"Dengan mengucap Bismillahirahmanirrahim, pada pagi ini saya resmikan Jalan Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor di Kota Depok Provinsi Jawa Barat," ucap Jokowi.

Diberitakan sebelumnya, Jasa Marga melalui anak usahanya PT Cinere Serpong Jaya (CSJ) melaporkan bahwa konstruksi Seksi 2 Pamulang-Cinere telah mencapai 100 persen.

Dengan dioperasikannya Seksi 2 ini, maka Jalan Tol Serpong-Cinere akan beroperasi penuh, melengkapi Seksi 1 Serpong-Pamulang yang telah terlebih dulu beroperasi pada 2021 lalu.

Direktur Utama PT CSJ, Mirza Nurul Handayani, menjelaskan, dengan tersambungnya Jalan Tol Serpong-Cinere sepanjang 10,14 Km ini, maka akan semakin mempercepat perjalanan masyarakat dari dan menuju wilayah Cinere, Pamulang, Serpong dan sekitarnya, hingga Bandara Soekarno-Hatta.

Terutama, ketika Seksi 2 Pamulang-Cinere ini tersambung dengan Jalan Tol Cinere-Jagorawi Seksi 3B Ruas Krukut-Limo yang dikelola oleh PT Translingkar Kita Jaya (TLKJ) yang saat ini juga telah rampung.

“Nantinya, ujung dari main road Jalan Tol Serpong Cinere Seksi 2 Pamulang-Cinere di Km 35+250 akan tersambung langsung dengan main road dari Jalan Tol Cinere-Jagorawi Seksi 3B Ruas Krukut-Limo. Dengan tersambungnya jalan tol dimaksud, pengguna jalan yang akan keluar di Limo ataupun menerus menuju Jagorawi akan melakukan transaksi di Gerbang Tol Limo yang akan dioperasikan oleh PT TLKJ," kata Mirza dalam keterangan resmi dikutip Senin (2/10/2023).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper