Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

FLYND Dorong Digitalisasi Logistik Lewat TMS

FLYND Teknologi Indonesia mendorong implementasi digitalisasi logistik melalui TMS.
Dany Saputra
Dany Saputra - Bisnis.com 18 Februari 2022  |  21:51 WIB
FLYND Dorong Digitalisasi Logistik Lewat TMS
Ilustrasi jasa kurir. - pengirimanbrg.wordpress.com

Bisnis.com, JAKARTA - PT FLYND Teknologi Indonesia mendorong terwujudnya digitalisasi logistik di Tanah Air melalui teknologi operasional end-to-end berbasis Transportation Management System (TMS).

CEO dan Co-Founder FLYND Okky Angga mengatakan saat ini permasalahan pada pengiriman logistik, khususnya jalur darat, pada umumnya meliputi transparansi data yang kurang, ketergantungan dengan seorang admin pendataan, dan banyaknya pekerjaan yang masih dilakukan manual.

"Teknologi TMS bisa menjadi kunci untuk membantu operasional kegiatan logistik. Kami berharap pemerintah untuk membuka akses logistik kepada pelaku industri," katanya, Jumat (18/2/2022).

Menurutnya, penerapan TMS yang bisa memberikan tinjauan secara komprehensif terhadap seluruh proses logistik secara real-time dan aktual. Kemudian, TMS juga disebut juga mengelola pesanan secara terpusat.

Okky membutuhkan dukungan pemerintah untuk membuka akses untuk pelaku logistik, sehingga kegiatan pengiriman barang bisa menjangkau ke seluruh daerah hingga yang peling terpencil.

FLYND, lanjutnya, banyak mendapatkan klien yang ingin mengirimkan barang ke daerah terpencil di Indonesia. Namun, pengemudi/kurir yang bisa menjangkau hingga daerah-daerah tersebut masih sangat terbatas jumlahnya.

Sebelumnya, Okky telah bekerja sama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatikan (Kemenkominfo) untuk sosialisasi digitalisasi logistik ke sejumlah daerah. Contohnya, ke Jawa Tengah dan Yogyakarta.

"Dari tahun lalu juga kita ada rencana untuk roadshow juga ke Jawa Timur. Tapi realisasinya belum ada follow-up lagi," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak Video Pilihan di Bawah Ini :

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

logistik FLYND Teknologi Indonesia
Editor : Rio Sandy Pradana

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top