Bisnis.com, JAKARTA - Lion Parcel (PT Lion Express) menyediakan sejumlah program promo baru untuk pengiriman barang dalam rangka ulang tahun ke-9. Di antaranya, promo cashback ongkos kirim hingga 90 persen.
Chief Marketing Officer Lion Parcel Kenny Kwanto menyampaikan bahwa pemberian promo dalam rangka ulang tahun ke-9 merupakan bagian dari program baru untuk 2022.
"[Promo cashback berlaku] mulai dari hari ini sampai akhir bulan. Jadi sangat limited, dan ini berlaku untuk para agen ritel, [melalui] aplikasi, dan platform e-commerce," jelasnya pada konferensi pers virtual, Senin (14/2/2022).
Promo cashback ongkos pengiriman juga ditawarkan hingga sebesar 20 persen untuk para penjual atau seller di salah satu platform e-commerce, Tokopedia.
Selain itu, Lion Parcel memberikan promo gratis ongkos kirim hingga Rp20.000 khusus bagi pembeli yang menggunakan Tokopedia. Promo ini berlaku 1 Februari sampai dengan 31 Maret 2022.
Terakhir, Lion Parcel juga menyediakan promo cashback lebih besar untuk program Waktu Indonesia Belanja di Tokopedia berbentuk ongkos kirim gratis hingga Rp50.000 untuk periode 25-28 Februari, dan 25-31 Maret 2022.
"Khusus untuk di program [Waktu Indonesia Belanja] di Tokopedia, free ongkir hingga Rp50.000. Jadi periode programnya kita tambah dari Rp20.000 ke Rp50.000," tambahnya.
Adapun, Lion Parcel hari ini merayakan ulang tahunnya yang ke-9 sejak pertama kali diluncurkan pada 14 Februari 2013.
Pada tahun lalu, perusahaan tersebut mencatat volume pengiriman paket mencapai 4,5 juta paket setiap bulannya sehingga mendorong pendapatan perusahaan tumbuh sebesar 40 persen secara tahunan (year-on-year/yoy).