Bisnis.com, JAKARTA - Todsen Enterprises Limited dihadapkan pada sejumlah tantangan saat pertama kali ingin memasarkan produk filter kendaraan asal Indonesia di Nigeria. Salah satu tantangannya adalah edukasi pasar Nigeria.
Pasalnya, masyarakat Nigeria sudah terlebih dahulu mengenal produk asal Tiongkok dan Korea Selatan dengan karakteristiknya masing-masing. Sudah menjadi pengetahuan umum di tengah masyarakat Nigeria bahwa produk filter kendaraan asal Korea Selatan berkualitas tinggi dengan harga yang mahal, sebaliknya produk Tiongkok berharga murah dengan kualitas yang lebih rendah.
Di tengah kondisi itu, Todsen Enterprises Limited berupaya mengedukasi pasar dengan menawarkan produk filter kendaraan asal Indonesia, merek Sakura, yang diklaim berkualitas tinggi dengan harga yang terjangkau. Perusahaan ini aktif membuat billboard di pusat pasar sparepart Nigeria yakni Aspamda Market yang berlokasi di Lagos.
Alhasil, filter kendaraan merek Sakura mendapatkan citra dan impresi yang sangat baik di pasar Nigeria karena terkenal dengan kualitasnya. Selain itu, produk filter Sakura sangat cocok untuk mobil buatan Jepang seperti Toyota dan Honda yang merupakan mobil favorit di negara ini.
Saat ini, filter Sakura merupakan salah satu merek yang populer dan kuat di Nigeria mengalahkan brand yang sudah ada seperti Kings dan Mobil. Sekitar 30 persen barang yang diimpor Todsen Enteprises Limited berasal dari Indonesia, sedangkan selebihnya berasal dari Tiongkok dan Korea Selatan.
Nilai pembelian atau impor Todsen Enteprises dari Indonesia pada 2020 mencapai Rp6,3 miliar (FOB). Pada tahun yang sama, pangsa pasar Todsen Enteprises terhadap ekspor Indonesia ke Nigeria mencapai 0,18% atau meningkat 3,0% dibandingkan tahun sebelumnya.
Tidak hanya di Nigeria, Todsen Enteprise juga mendapatkan pelanggan untuk produk filter kendaraan asal Indonesia dari negara-negara tetangga di Afrika Barat seperti Benin, Togo, Ghana dan Niger.
Dukungan Eksportir Indonesia
Upaya Todsen Enterprises Limited untuk memasarkan produk Indonesia di Afrika Barat juga tidak lepas dari dukungan para mitranya di Indonesia. Berkat dukungan itu, sejumlah kendala yang dihadapi Todsen Enterprises bisa diatasi.
Salah satu contohnya adalah para pemasok produk asal Indonesia memberikan fasilitas kredit yang jatuh tempo hingga 60 hari bagi pemesanan Todsen Enterprises Limited. Kebijakan itu memberikan ruang bagi Todsen Enterprises Limited untuk mengatasi kendala devaluasi mata uang Naira ke USD dan juga kelangkaan mata uang asing untuk transaksi, serta tingginya biaya logistik dari Indonesia dan biaya pengangkutan lokal di Nigeria.
“Kebanyakan supplier dari Indonesia adalah orang yang straight forward dan melakukan apa yang dijanjikan dan disepakati bersama,” demikian keterangan resmi Todsen Enterprises Limited.
Di samping itu, perusahaan juga dihadapkan pada tantangan produk palsu setelah produk filter yang diimpor dari Indonesia mulai mendapatkan tempat di Pasar Nigeria. Banyak pihak yang berupaya meniru produk Indonesia tersebut.
Todsen Enterprises Limited beberapa kali menyelesaikan masalah tersebut melalui jalur hukum, mulai dari laporan ke kepolisian hingga menang di pengadilan Nigeria. Pada saat itu, para mitranya di Indonesia bersedia menanggung biaya penyelesaian masalah melalui jalur hukum.
“Relationship sangat penting dalam bisnis dengan Indonesia. Ketika anda telah mendapatkan kepercayaan dari sebuah perusahaan supplier dari Indonesia dan Anda dapat menjaganya dengan baik, otomatis Anda akan mendapatkan kepercayaan serupa dari perusahaan Indonesia lainnya.”
Ke depan, Todsen Enterprises Limited berencana untuk memperluas ekspansi jalur distribusi ke negara Afrika Barat lainnya. Sejumlah produk lain pun potensial untuk diimpor dari Indonesia, termasuk aksesoris kendaraan bermotor.
Untuk mendukung itu, perusahaan berencana untuk melakukan promosi dan perluasan cabang serta memperkuat iklan di radio, billboard dan menyediakan barang contoh gratis.
Dengan loyalitas yang ditunjukkannya, Todsen Enterprises Limited tercatat sebagai salah satu penerima Penghargaan Primaduta (Primaduta Award) tahun 2021.
Penghargaan Primaduta merupakan salah satu wujud apresiasi Pemerintah Indonesia yang disampaikan oleh Kementerian Perdagangan melalui Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (Ditjen PEN) kepada para pembeli mancanegara atas dukungan dan loyalitasnya, secara berkesinambungan membeli produk Indonesia, dan memberikan kontribusi dalam upaya peningkatan ekspor nasional. Penghargaan ini diselenggarakan oleh Kementerian Perdagangan setiap tahun.