Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ekonomi Moncer, Boeing: Asia Tenggara Butuh 4.465 Pesawat Baru

Boeing menyebut Asia Tenggara membutuhkan 4.465 pesawat baru untuk menunjang laju pertumbuhan ekonomi dengan cepat.
Logo Boeing/Reuters
Logo Boeing/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Boeing Co. memperkirakan pasar penerbangan di Asia Tenggara akan membutuhkan sebanyak 4.465 pesawat baru atau senilai US$765 miliar dan layanan penerbangan komersial senilai US$790 miliar pada 2040.

Wakil Presiden Pemasaran Komersial Boeing Darren Hulst mengatakan negara-negara Asia Tenggara mengalami pertumbuhan ekonomi dengan cepat melihat adanya pertumbuhan jumlah pesawat dan lalu lintas pergerakan penumpang jauh di atas rata-rata global.

Dia pun memerinci untuk maskapai berbiaya rendah diperkirakan akan memperluas jaringan intra-regional dengan jet lorong tunggal, sedangkan kebijakan open sky dan perjanjian perdagangan memungkinkan operator untuk berinvestasi dalam pesawat berbadan lebar yang hemat bahan bakar untuk melayani rute jarak jauh.

“Asia Tenggara diperkirakan membutuhkan 4.465 pesawat baru senilai US$765 miliar dan layanan penerbangan komersial senilai US$790 miliar pada 2040,” ujarnya dalam Commercial Market Outlook (CMO) 2021 secara virtual, Selasa (9/11/2021).

Darren menjelaskan kawasan Asia Pasifik memiliki pasar perjalanan udara yang beragam, termasuk ekonomi yang matang serta pasar perjalanan udara yang berkembang pesat. Pasar penerbangan yang berkembang tersebut terutamanya di China, Asia Selatan, dan Asia Tenggara.

Menurutnya, dengan pemulihan perjalanan yang dimungkinkan oleh meningkatnya vaksinasi Covid-19, maskapai penerbangan Asia Pasifik berada pada posisi yang baik untuk memanfaatkan pemulihan perjalanan bisnis dan liburan serta transportasi kargo udara.

“Kami juga telah melihat ketahanan yang kuat dalam lalu lintas pergerakan di Asia Pasifik ketika pembatasan dilonggarkan dan penumpang merasa yakin tentang perjalanan,” imbuhnya.

Dia menilai tipe pesawat yang efisien dan serbaguna akan banyak digunakan untuk memenuhi kebutuhan penumpang dan permintaan angkutan udara karena dapat mengurangi penggunaan bahan bakar, emisi, dan menekan biaya operasi.

Secara umum, Boeing juga memperkirakan bahwa perjalanan udara di pasar Asia Pasifik akan mencapai hampir setengah dari lalu lintas udara global pada 2040. Dengan perkiraan tersebut akan mendorong permintaan pesawat selama 20 tahun ke depan dengan sebanyak 17.645 pesawat baru senilai US$3,1 triliun.

Dari permintaan tersebut, pesawat jet lorong tunggal akan mencakup hampir 13.500 pengiriman atau sekitar tiga perempat permintaan dalam hal unit. Pesawat jet berbadan lebar termasuk model penumpang dan kargo akan berjumlah hampir 3.800 pesawat.
Pesawat kargo akan bertambah tiga kali lipat menjadi 1.160 pesawat, termasuk model baru dan yang dikonversi, untuk mendukung diversifikasi rantai pasokan global dan memenuhi permintaan e-commerce.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper