Bisnis.com, JAKARTA – Tim yang diturunkan oleh Otoritas Terusan Suez berhasil melakukan evakuasi kapal Ever Given yang kandas di Terusan Suez dan menyumbat kanal pelayaran paling sibuk di dunia tersebut.
Seperti dikutip dari Bloomberg, Minggu (28/3/2021) upaya baru dilakukan oleh tim evakuasi kapal Ever Given pada Sabtu (27/3/2021) waktu setempat. Kapal tunda yang dikerahkan oleh Otoritas Terusan Suez berhasil membantu Ever Given bergeser sekitar 29 meter.
Di sisi lain, sejumlah kapal keruk yang dikerahkan, juga berhasil membantu membersihkan baling-baling kapal Ever Given dari lumpur kanal Terusan Suez. Pada pagi hari, pukul 05:42 waktu Mesir, kapal ini berhasil mengapung.
Tampak pada video yang dibagikan oleh Koresponden Senior The National News @Joyce_Karam beberapa kapal tunda membantu kapal Ever Given kembali mengapung.
BREAKING : EVER GIVEN ship has been UNSTUCK & Moving into #Suez Canal after 6 Days!!
— Joyce Karam (@Joyce_Karam) March 29, 2021
Egyptian crew managed to float it moments ago. It’s 5:42 am there: pic.twitter.com/GoMlYjQerL
Berikutnya, @IbrahemFthelbab juga membagikan penampakan kapal di siang hari ketika penyelamatan sudah selesai. Tampak kapal masih dijaga oleh kapal-kapal tunda dan area sekitar Terusan Suez belum dibuka.
Baca Juga
Greetings and appreciation to the Egyptian administration and the Suez Canal Authority for this work pic.twitter.com/dfS8AdDbmn
— ????????? ??????????? Fathelbab (@IbrahemFthelbab) March 29, 2021
Meski telah kembali mengapung, pihak otoritas setempat belum memberikan kepastian soal pembukaan kembali lalu lintas Terusan Suez. Sejauh ini, Bloomberg mencatat ada sebanyak 450 kapal yang mengantri. Beberapa kapal yang enggan mengantri telah memilih jalur memutar menyusuri Benua Afria.
Adapun, Ever Given merupakan salah satu kapal terbesar di Dunia yang dibangun di galangan kapal Imabari Shipbuilding, Jepang, pada Natal 2015.Selang hampir 3 tahun kemudian tepatnya pada 25 September 2018, pembangunan kapal tersebut pun rampung.
Kapal yang dioperatori oleh Evergreen Marine ini memiliki panjang keseluruhan 399,9 meter dengan lebar lambung 58,8 meter. Ever Given juga memiliki tinggi 32,9 meter dan tonase 220.940 gross tonnage. Kapal ini memiliki bobot 199.629 ton dengan kapasitas peti kemas mencapai 20.124 TEUs.
Dengan panjang tersebut, Ever Given lebih panjang dari Menara Eifel di Paris Prancis 324 meter, tiga kali tinggi Monumen Nasional (Monas) di Jakarta yakni 132 meter atau hampir setinggi Menara Petronas di Malaysia yaitu 451 meter.
Sebelumnya, Ever Given tersangkut di Terusan Suez akibat diterjang angin kenjang pada Selasa (23/3/2021). Akibat peristiwa ini sekitar 200 kapal lego jangkar di sekitar terusan yang mempersingkat pelayaran dari Asia ke Eropa tersebut.
Sebagian di antaranya juga dilaporkan terpaksa mengubah rute pelayaran melintasi Tanjung Harapan untuk menuju ke Eropa. Rute Tanjung Harapan adalah memutar melintasi selatan Benua Afrika dengan jarak tempuh sekitar 20 hari.