Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Soekarno-Hatta Ingin Jadi Bandara Terbaik Dunia, AP II Minta Dukungan Publik

PT Angkasa Pura II meminta masyarakat Indonesia memberikan dukungan dalam survei yang digelar oleh Skytrax agar Bandara Internasional Soekarno-Hatta menjadi bandara terbaik di dunia.
Calon penumpang pesawat di Terminal 3 Ultimate Bandara Sooekarno-Hatta, Jumat (23/6/2017)./Bisnis-Dini Hariyanti
Calon penumpang pesawat di Terminal 3 Ultimate Bandara Sooekarno-Hatta, Jumat (23/6/2017)./Bisnis-Dini Hariyanti

Bisnis.com, JAKARTA - PT Angkasa Pura II meminta masyarakat Indonesia memberikan dukungan dalam survei yang digelar oleh Skytrax agar Bandara Internasional Soekarno-Hatta menjadi bandara terbaik di dunia.

President Director PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin mengungkapkan Bandara Internasional Soekarno-Hatta selalu berupaya meningkatkan fasilitas demi pelayanan yang lebih baik kepada para traveler dan masyarakat Indonesia.

"Kami memohon dukungan agar masyarakat Indonesia dan traveler dapat mengisi survei online Skytrax untuk memilih dan menilai Soekarno-Hatta, sehingga bandara kebanggaan kita yakni Soekarno-Hatta dapat dinobatkan sebagai The Best Airport dalam The World Airport Awards 2020," katanya dalam siaran pers, Sabtu (2/11/2019).

Bandara Internasional Soekarno-Hatta kini beroperasi dengan Terminal 1, Terminal 2, Terminal 3, dan merupakan terminal penumpang terbesar dan termegah di Indonesia.

Selain itu, lanjutnya Bandara Internasional Soekarno-Hatta juga dilengkapi dengan Stasiun Kereta Bandara guna mengakomodasi operasional kereta yang menghubungkan Soekarno-Hatta dengan Stasiun BNI City di kawasan Sudirman, pusat kota Jakarta.

Di bandara tersibuk di Indonesia itu juga, paparnya dioperasikan moda transportasi canggih yang dapat beroperasi tanpa awak yaitu kereta layang guna mempermudah mobilitas traveler, pengunjung, dan pekerja bandara untuk berpindah dari dan ke Terminal 1, Terminal 2, Terminal 3, serta Stasiun Kereta Bandara.

Dia melanjutkan berbagai pengembangan tersebut ditambah dengan implementasi digitalisasi guna memenuhi konsep The Best Smart Connected Airport in the region, pernah membawa Soekarno-Hatta meraih gelar sebagai bandara paling berkembang dengan gelar The World's Most Improved Airport 2017 dari Skytrax.

"Dua tahun lalu Soekarno-Hatta menjadi bandara paling berkembang, dan kini saat berbagai infrastruktur pelayanan tersebut sudah semakin optimal dalam mendukung operasional bandara, ditambah dengan adanya layanan berbasis digital melalui aplikasi dan lainnya, maka Soekarno-Hatta diharapkan bisa menjadi bandara terbaik di dunia," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yudi Supriyanto
Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper