Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Stafsus Wapres Tina Talisa jadi Komisaris Pertamina Patra Niaga

Staf Khusus Wakil Presiden Tina Talisa ditunjuk menjadi salah seorang komisaris di PT Pertamina Patra Niaga.
Komisaris PT Pertamina Patra Niaga Tina Talisa/Instagram Tina Talisa
Komisaris PT Pertamina Patra Niaga Tina Talisa/Instagram Tina Talisa

Bisnis.com, JAKARTA — Staf Khusus Wakil Presiden Tina Talisa ditunjuk menjadi salah seorang komisaris di PT Pertamina Patra Niaga.

Perombakan susunan komisaris subholding PT Pertamina (Persero) itu dilakukan dalam rapat umum pemegang saham (RUPS) beberapa waktu lalu. Hal ini pun dibenarkan oleh Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Heppy Wulansari.

"Betul," katanya singkat kepada Bisnis, Kamis (10/7/2025).

Selain Tina, para pemegang saham juga menunjuk Sudung Situmorang sebagai komisaris utama. Lalu, Siti Zahra Aghnia sebagai komisaris independen.

Kemudian, Ahmad Erani Yustika dan Ferry Juliantono sebagai komisaris. Pemegang saham juga menunjuk tiga orang lainnya sebagai komisaris, yakni Panel Barus, Rini Widyastuti, dan Andy Rachmianto.

Sebelumnya, pemegang saham Pertamina Patra Niaga juga merombak susunan direksi perusahaan.

Mars Ega Legowo Putra resmi dikukuhkan sebagai direktur utama. Dia sebelumnya menjabat sebagai pelaksana tugas (plt) direktur utama perusahaan tersebut.

Para pemegang saham juga menunjuk Achmad Muchtasyar sebagai wakil direktur utama Pertamina Patra Niaga. Selanjutnya, Mega Satria ditunjuk sebagai direktur keuangan. Lalu, Alimuddin Baso sebagai direktur pemasaran pusat dan niaga.

Berikutnya, Eko Ricky Susanto ditunjuk sebagai direktur pemasaran regional dan Hari Purnomo sebagai direktur rekayasa dan infrastruktur darat.

Lalu, Putut Andriatno sebagai direktur SDM dan penunjang bisnis, Rahman Pramono Wibowo sebagai direktur manajemen risiko, dan Harsono Budi Santoso sebagai direktur perencanaan dan pengembangan bisnis.

Berikut susunan direksi dan komisaris baru PT Pertamina Patra Niaga:

Direksi Pertamina Patra Niaga

- Mars Ega Legowo Putra, Direktur Utama

- Achmad Muchtasyar, Wakil Direktur Utama

- Mega Satria, Direktur Keuangan

- Alimuddin Baso, Direktur Pemasaran Pusat dan Niaga

- Eko Ricky Susanto, Direktur Pemasaran Regional

- Hari Purnomo, Direktur Rekayasa dan Infrastruktur Darat

- Putut Andriatno, Direktur SDM dan Penunjang Bisnis

- Rahman Pramono Wibowo, Direktur Manajemen Risiko

- Harsono Budi Santoso, Direktur Perencanaan dan Pengembangan Bisnis

Komisaris Pertamina Patra Niaga

- Sudung Situmorang: Komisaris Utama

- Siti Zahra Aghnia: Komisaris Independen

- Ahmad Erani Yustika: Komisaris

- Ferry Juliantono: Komisaris

- Panel Barus: Komisaris

- Rini Widyastuti: Komisaris

- Andy Rachmianto: Komisaris

- Tina Talisa: Komisaris


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper