Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tol Getaci dan Tol Gilimanuk Dilelang Lewat KPBU, 2 Kali Gagal Dapat Investor

Pemerintah mengubah skema konstruksi Tol Gedebage - Tasikmalaya - Cilacap (Getaci) dan Tol Gilimanuk - Mengwi dengan menggunakan KPBU
Proyek Jalan Tol Gedebage - Tasikmalaya - Cilacap (Getaci) bakal menjadi salah satu jalan tol terpanjang di Indonesia - Dok. Kementerian PUPR.
Proyek Jalan Tol Gedebage - Tasikmalaya - Cilacap (Getaci) bakal menjadi salah satu jalan tol terpanjang di Indonesia - Dok. Kementerian PUPR.

Bisnis.com, JAKARTA – Pemerintah mengubah skema konstruksi dua tol terpanjang di wilayah Jawa dan Bali, yakni Jalan Tol Gedebage - Tasikmalaya - Cilacap (Getaci) dan Tol Gilimanuk - Mengwi.

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menjelaskan bahwa Tol Getaci dan Tol Gilimanuk - Mengwi saat ini tengah masuk dalam tahap lelang. Di mana, skemanya diubah dari semula proyek KPBU unsolicited menjadi solicited.

Direktur Jenderal (Dirjen) Pembiayaan Infrastruktur dan Perumahan Kementerian PUPR, Triono Junoasmono (Yongki) menjelaskan, selain 2 proyek tersebut, terdapat salah satu proyek tol di wilayah Jawa Barat yakni Tol Sentul Selatan - Karawang yang saat ini juga tengah dilelang.

“Untuk yang sudah tahap transaksi di 2025 pada sektor jalan dan jembatan sebanyak 3 proyek jalan tol sepanjang 265,5 km dengan nilai investasi Rp91,99 triliun, yaitu Jalan Tol Gedebage - Tasikmalaya - Ciamis (Jawa Barat), Jalan Tol Gilimanuk - Mengwi (Bali), dan Jalan Tol Sentul Selatan - Karawang Barat (Jawa Barat),” tuturnya dalam keterangan resmi, dikutip Kamis (5/9/2024).

Sebelumnya, Yongki sempat menjelaskan alasan pemerintah bakal memberikan dukungan konstruksi (dukon) pada proyek Jalan Tol Getaci. Tujuannya, untuk meningkatkan minat dan kesanggupan para investor untuk menggarap proyek tersebut.

Sebagai informasi, Tol Getaci merupakan bagian dari Proyek Strategis Nasional (PSN) yang didesain memiliki total panjang mencapai 206,65 kilometer (Km). 

Tol ini bakal menghubungkan Provinsi Jawa Barat dan Jawa Tengah, dengan rincian sepanjang 171,40 km berada di wilayah Jawa Barat dan sepanjang 35,25 km di Jawa Tengah. 

Getaci terdiri dari 4 seksi yakni Seksi 1 Junction Gedebage - Garut Utara (45,20 km), seksi 2 Garut Utara - Tasikmalaya (50,32 km), seksi 3 Tasikmalaya - Patimuan (76,78 km), dan seksi 4 Patimuan - Cilacap (34,35 km). 

Namun demikian, mempertimbangkan biaya yang bakal diperlukan, pemerintah memprioritaskan terlebih dahulu pembangunan Tol Getaci hanya hingga Ciamis yang total panjangnya hanya mencapai 108,3 km.

Sementara itu, Tol Gilimanuk - Mengwi sendiri bakal melintasi 13 kecamatan dan 58 desa di tiga kabupaten yakni Kabupaten Jembrana, Tabanan dan Badung itu diperkirakan menelan biaya investasi mencapai sekitar Rp24,6 triliun.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Alifian Asmaaysi
Editor : Leo Dwi Jatmiko
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper