Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

25 Maskapai Penerbangan Terbaik Dunia, Qatar Airways No.1, Garuda Indonesia Tak Termasuk

Berikut adalah daftar 25 maskapai penerbangan terbaik di dunia pada 2024 menurut AirlineRatings.com.
Pesawat milik maskapai penerbangan Garuda Indonesia terparkir di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (21/6/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pesawat milik maskapai penerbangan Garuda Indonesia terparkir di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (21/6/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Tahun ini menjadi tahun pemulihan dan transformasi signifikan dalam industri penerbangan. AirlineRatings.com baru-baru ini mengungkapkan daftar maskapai penerbangan terbaik dunia pada 2024.

AirlineRatings.com, satu-satunya situs web pemeringkatan keselamatan dan produk global, menggabungkan keselamatan utama dan audit pemerintah dengan 12 faktor utama, termasuk usia armada, ulasan penumpang, profitabilitas, peringkat keselamatan, peringkat produk, inovasi, dan pemesanan armada ke depan.

Maskapai yang menduduki puncak klasemen pada 2024 adalah Qatar Airways, yang dinobatkan sebagai maskapai penerbangan terbaik tahun ini berkat layanan dan inovasinya yang unggul, kendari baru-baru ini terlibat kecelakaan karena turbulensi.

Kualitas ini menempatkan Qatar Airways di depan mantan juara seperti Air New Zealand, yang menduduki puncak daftar pada 2023.

“Dalam analisis obyektif kami, Qatar Airways menduduki peringkat pertama di banyak bidang utama, meskipun skornya hampir sama untuk lima besar,” kata Geoffrey Thomas, pemimpin redaksi di AirlineRatings.com, melansir Forbes, Kamis (30/5/2024)

Menurutnya, Qatar Airways menang karena ulasan penumpang yang sangat positif di kabin kelas bisnis dan ekonominya.

Tahun ini, Korean Air berada di urutan kedua dalam daftar, diikuti oleh Cathay Pacific Airways di posisi tiga, Air New Zealand di nomor empat, dan Emirates di nomor lima.

Selain pemeringkatan keseluruhan maskapai penerbangan global, AirlineRatings.com juga memberikan penghargaan kepada maskapai penerbangan dalam berbagai kategori. 

Qatar Airways juga dinobatkan sebagai kelas bisnis terbaik selama lima tahun berturut-turut, serta katering terbaik.

Pemenang penting lainnya pada 2024 termasuk Air New Zealand, yang memenangkan kelas ekonomi terbaik, Singapore Airlines memenangkan kelas satu terbaik, Virgin Australia memenangkan awak kabin terbaik, Emirates memenangkan hiburan dalam penerbangan terbaik dan ekonomi premium terbaik,dan Qantas menang lounge terbaik, dan Etihad Airways menang kategori maskapai penerbangan ramah lingkungan terbaik.

Di sisi lain, kinerja maskapai penerbangan AS lesu: JetBlue berada di peringkat 16, diikuti oleh Hawaiian Airlines di nomor 17, dan Alaska Airlines di nomor 18. 

Maskapai penerbangan lama berada di urutan terbawah, dengan Delta Air Lines di nomor 23, United Airlines di nomor 24, dan American Airlines di nomor 25.

“Maskapai penerbangan besar AS terus mengalami kinerja buruk karena usia armada yang tinggi dan feedback penumpang yang sangat buruk,” katanya.

Airline Ratings.com juga memberi peringkat pada maskapai penerbangan berbiaya rendah terbaik berdasarkan wilayah, dan pemenangnya adalah Southwest (untuk Amerika), Fly Dubai (Timur Tengah), AirAsia Group (Asia), Jetstar Group (Australia/Pasifik) dan easyJet (Eropa).  

Vietjet juga meraih dua penghargaan untuk maskapai penerbangan bertarif sangat rendah terbaik dan perhotelan dalam pesawat maskapai berbiaya rendah terbaik.

Menurut Thomas, hasil pada 2024 ini mencerminkan pemulihan industri penerbangan pasca-Covid. 

Meskipun baru-baru ini terdapat masalah keselamatan yang penting, khususnya pada pesawat Boeing, serta insiden turbulensi Singapore Airlines baru-baru ini, Thomas mengatakan hal ini tidak berdampak pada peringkat tahun 2024. 

Berikut adalah 25 maskapai penerbangan terbaik dunia pada 2024 menurut AirlineRatings.com:

1. Qatar Airways

2. Korean Air

3. Cathay Pacific Airways

4. Air New Zealand

5. Emirates

6. Air France/KLM

7. All Nippon Airways

8. Etihad Airways

9. Qantas

10. Virgin Australia/Atlantic

11. Vietnam Airlines

12. Singapore Airlines

13. EVA Air

14. TAP Portugal

15. Finnair

16. JetBlue

17. Hawaiian Airlines

18. Alaska Airlines

19. Lufthansa/Swiss

20. Turkish Airlines

21. IGA Group (British Airways & Iberia)

22. Air Canada

23. Delta Air Lines

24. United Airlines

25. American Airlines


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Mutiara Nabila
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper