Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kaesang Pangarep Kembali Dikecewakan Lion Group, Lion Group Minta Maaf

Kekecewaan Kaesang terkait pengalihan penerbangan Lion Air bernomor JT-530, dari Bandara Soetta ke Bandara Adi Soemarmo Solo Surakarta.
Pesawat Lion Air terparkir di Apron Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (17/3/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pesawat Lion Air terparkir di Apron Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (17/3/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA – Lion Air meminta maaf atas keluhan dari salah satu penumpang yang tak lain adalah Putra Kedua Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep terkait dengan perubahan jadwal keberangkatan.

Corporate Communication Strategic Lion Air Group Danang Mandala Prihantoro menjelaskan, mulanya penerbangan Lion Air bernomor JT-530 yang dijadwalkan berangkat pukul 08.40 WIB pada Jumat, 11 November 2022 rute Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten (CGK) tujuan Bandar Udara Internasional Adi Soemarmo Solo Surakarta di Boyolali, Jawa Tengah (SOC).

Namun, dikarenakan alasan operasional dari dampak rotasi (pergerakan pesawat) yang berpotensi terjadi penundaan keberangkatan lebih lama, harus diputuskan secara cepat guna meminimalisir agar operasional yang lain tidak terganggu, maka penerbangan JT-530 mengalami perubahan jadwal. Lion Air berupaya memberikan alternatif kepada tamu dengan menawarkan pilihan berupa memindahkan ke maskapai lain (transfer flight).

“Menanggapi hal tersebut, Lion Air menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang timbul,” ujarnya melalui keterangan resmi, Selasa (23/11/2022).

Seperti diketahui, layanan penerbangan yang tidak memuaskan dari Lion Group kembali dikeluhkan oleh Putra kedua Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep.

Kalau sebelumnya, Kaesang mengeluhkan layanan Batik Air soal koper yang nyangkut di bandara lain, kali ini giliran layanan Lion Air yang ia kesalkan. Kekesalan Kaesang kepada Lion Air, disampaikan lewat akun Twitter @kaesangp dan diunggah pada 21 November kemarin. Twit Kaesang sebenarnya menanggapi keluhan salah satu pengguna maskapai Lion Group di Twitter yang kesal karena jadwal penerbangannya diubah.

Lalu Kaesang juga menyertakan potongan gambar berupa capture pesan yang dia terima dari pihak Lion Air soal pembatalan penerbangan Jakarta-Solo yang pada akhirnya dialihkan menggunakan pesawat Super Air Jet. Dalam potongan percakapan itu terlihat, seharusnya Kaesang terbang ke Solo menggunakan pesawat Lion Air dengan rute Jakarta-Solo JT 530 pada 11 November dialihkan ke maskapai Super Air Jet UI366 pukul 09.10 Wib.

Dengan adanya pesan tersebut, Kaesang tidak mau menerima pengalihan penerbangan. Dia sudah memilih penerbangan pukul 06.45 Wib karena harus menghadiri pernikahan pukul 08.00 Wib.

"Saya maunya jam 06.45 berangkat. Saya sengaja pilih di jam itu supaya bisa hadirin temen saya nikah jam 8," balas Kaesang pada percakapan pesan yang dia unggah. Akibat perubahan jadwal penerbangan, Kaesang tidak bisa menghadiri pernikahan temannya semasa SD.

"Sama kok. Saya sampe kesel sendiri gak bisa hadirin nikahan temen SD yang udah bantuin di perusahaan saya," tulis Kaesang pada 21 November 2022 lalu.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper