Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Distribusi Minyak Goreng ke Papua, ID Food: Masih Persiapan

ID Food masih melakukan persiapan soal distribusi minyak goreng ke Papua.
Sejumlah warga mengantre untuk membeli minyak goreng kemasan saat peluncuran minyak goreng kemasan rakyat (MinyaKita) di kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Rabu (6/7/2022). ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Sejumlah warga mengantre untuk membeli minyak goreng kemasan saat peluncuran minyak goreng kemasan rakyat (MinyaKita) di kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Rabu (6/7/2022). ANTARA FOTO/Galih Pradipta

Bisnis.com, JAKARTA – ID Food terus berkomitmen dalam pendistribusian minyak goreng curah mulai dari Aceh hingga Papua.

Direktur Komersial ID Food Ardiansyah Chaniago mengungkapkan sebagai holding pangan BUMN, ID Food siap untuk mendistribusikan minyak goreng ke seluruh wilayah Indonesia.

Terkait pengiriman ke Papua dan Maluku yang disebut oleh Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, pihaknya kini tengah dalam tahap koordinasi dengan pemerintah setempat untuk proses distribusinya. 

“Pada prinsipnya kami siap dan berkomitmen untuk pendistribusian minyak goreng, mengenai rencana distribusi tersebut sedang dalam tahap pembahasan dan koordinasi dengan pemerintah setempat,” ujarnya, Sabtu (23/7/2022).

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan sebelumnya mengungkapkan bahwa jajarannya dalam tahap persiapan untuk pengiriman minyak goreng curah secara besar-besaran ke wilayah Maluku dan Papua.

Hingga Jumat, 22 Juli 2022, harga minyak goreng di wilayah Maluku dan Papua terpantau berada di angka Rp22.500 dan Rp23.983 per liter. Sementara harga minyak goreng curah di wilayah Sumatra hingga Sulawesi sudah sesuai dengan harga eceran tertinggi (HET) Rp14.000/liter bahkan di bawahnya.

“Saya akui memang yang di Papua [masih mahal], sedang kami persiapkan kirim dalam jumlah besar ke Papua dan Maluku, kerja sama dengan Pelni untuk kirim besar-besaran agar turun [harganya] di sana,” ujarnya usai melakukan ujarnya usai meninjau harga bahan pokok di Pasar Cibinong, Jumat (22/7/22).

Program minyak goreng curah Minyakita pun kini diprioritaskan untuk pengiriman ke Indonesia bagian Timur seperti Maluku dan Papua.

Direktur Barang Kebutuhan Pokok dan Barang Penting (Bapokting) Kemendag Isy Karim mengungkapkan bahwa persiapan Minyakita untuk pengiriman Maluku dan Papua telah sampai tahap pengurusan izin edar.

Setidaknya hingga Juli 2022, terdapat 79 perusahaan, termasuk swasta, yang bekerja sama dalam memproduksi Minyakita.

“Izin edar itu, meskipun mereknya Minyakita, tapi kan masing-masing perusahaan, md-nya kan masing-masing, jadi harus diurus, sebagian sudah, ini lagi persiapan ke Indonesia Timur,” katanya.

Harapannya, dengan banjirnya Minyakita di Indonesia Timur tersebut harga minyak goreng dapat sesuai HET seperti yang sudah terealisasi di wilayah lainnya. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper