Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Thai Lion Air Buka Rute Jakarta–Bangkok, Harga Tiket Rp1,4 Juta

Thai Lion Air membuka rute Jakarta–Bangkok dengan harga tiket mulai dari Rp1,4 juta.
Pesawat Lion Air terparkir di Apron Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (17/3/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pesawat Lion Air terparkir di Apron Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (17/3/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Thai Lion Air, anggota dari Lion Air Group, melakukan ekspansi rute internasional Jakarta–Bangkok yang akan dilayani 3 kali per pekan, mulai dari Rp1,4 juta satu kali terbang.

Direktur Thai Lion Air Capt. Darsito Hendro Seputro mengatakan penerbangan akan dilayani dari Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten (CGK) tujuan Bandara Internasional Don Mueang Bangkok, Thailand (DMK).

"Jika permintaan pasar tinggi atau tumbuh secara positif, Thai Lion Air akan menyesuaikan layanan frekuensi terbang," katanya dalam siaran pers, Senin (2/5/2022).

Dia menuturkan penumpang melalui Bangkok Don Mueang dapat terkoneksi ke destinasi domestik Thailand, seperti Bangkok – Bandara Internasional Don Mueang (DMK) ke Chiang Mai – Bandara Internasional Chiang Mai, Thailand Utara (CNX), Surat Thani – Bandara Internasional Surat Thani, Distrik Phunphin (URT), Ubon Ratcahani – Bandara Ubon Ratchathani (UBP), Nakon Si Thammarat – Bandara Nakhon Si Thammarat (NST), Hat Yai – Bandara Internasional Hat Yai (HDY).

Darsito menuturkan dalam memenuhi kebutuhan penerbangan, Thai Lion Air menyediakan fasilitas terbang bagasi cuma-cuma 20kg (all booking free upgrade baggage allowance 20 kg).

Adapun, Thai Lion Air mengoperasikan pesawat generasi modern berbadan sedang (narrow body) yang dikirim langsung dari pabrikan pesawaat. Armada ini sesuai kebutuhan pasar yaitu Boeing 737-800NG (kapasitas 189 kursi kelas ekonomi) dan Boeing 737-900ER konfigurasi 215 kursi kelas ekonomi.

Seluruh armada Lion Air dilengkapi High Efficiency Particulate Air (HEPA) filter atau penyaringan partikel yang kuat. HEPA filter membantu menjaga kebersihan udara di kabin dan menyaring lebih dari 99,9% jenis virus, kuman, serangga dan bakteri.

Udara di dalam kabin pesawat diperbarui setiap 2-3 menit, sehingga lebih segar. Siklus udara dari toilet (lavatory) dan dapur (galley) langsung dialirkan ke luar pesawat.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper