Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tarif JORR Naik Rp500—Rp1.500 Mulai 17 Januari

Penyesuaian tarif berlaku untuk jalan tol W2S, W2U, S, E, Ulujami—Pondok Aren, ATP, dan Bintaro Viaduct—Pondok Ranji.
Simpang susun jalan tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) seksi W1./Jasa Marga
Simpang susun jalan tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) seksi W1./Jasa Marga

Bisnis.com, JAKARTA — PT Jasa Marga (Persero) Tbk. akan menaikkan tarif jalan tol lingkar luar Jakarta (JORR) pada minggu depan. Penyesuaian tarif tersebut telah ditunda sekitar 4 bulan.

Regional Division Head Jasamarga Metropolitan Tollroad Ari Wibowo mengatakan bahwa tarif JORR seharusnya dinaikkan sejak Septermber 2020. Penyesuaian tarif akan berlaku pada 17 Januari 2021 pukul 00.00 WIB.

"Bila memang penerapan [penyesuaian] tarif diberlakukan, kami akan meningkatkan pelayanan kapasitas [ruas jalan tol] JORR sesuai dengan rencana," katanya dalam konferensi pers virtual, Kamis (14/1/2021).

Ari menyatakan bahwa pihaknya telah bekerja sama dengan PT Bank Pembangunan Daerah DKI sebagai mitra pembayaran dengan kartu uang elektronik sebagai salah satu peningkatan kinerja layanannya.

Kartu uang elektronik bank tersebut telah diimplementasikan pada ruas Pondok Aren—Ulujami sejak 23 Oktober 2020.

Selain itu, pihaknya juga telah menambah 16 unit mobile reader untuk membantu kelancaran transaksi.

Menurutnya, fasilitas tersebut dapat mengurai kepadatan pada hari libur bagi pengendara yang menuju Kota Bandung.

Di sisi lain, Ari menyatakan bahwa perusahaan akan melakukan kegiatan patching routing pada kuartal I/2021. Selain itu, pihaknya juga akan melakukan patching masa pemeliharaan pada sepanjang Januari 2021.

Ari menilai hal tersebut dilakukan mengingat penutupan lubang secara konvensional tidak membawa hasil maksimal. Pasalnya, kendaraan yang melaju pada jalan tol ruas JORR tidak dapat mendukung kendaraan dengan volume berat.

"Kami akan laksanakan perbaikan menyeluruh. Pekerjaan filling dan rekonstruksi dimulai Maret 2021," ucapnya.

Berikut penyesuaian tarif integrasi ruas JORR:

Penyesuaian tarif jalan tol W2S, W2U, S, E, Ulujami—Pondok Aren, dan ATP

  • Gol I: Rp15.000 menjadi Rp16.000
  • Gol II: Rp22.500 menjadi Rp23.500
  • Gol III: Rp22.500 menjadi Rp23.500
  • Gol IV: Rp30.000 menjadi Rp31.500
  • Gol V: Rp30.000 menjadi Rp31.500

Penyesuaian tarif jalan tol Bintaro Viaduct—Pondok Ranji

  • Gol I: 3.000 menjadi Rp3.000
  • Gol II: Rp4.500 menjadi Rp4.500
  • Gol III: Rp4.500 menjadi Rp4.500
  • Gol IV: Rp6.000 menjadi Rp6.500
  • Gol V: Rp6.000 menjadi Rp6.500

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Andi M. Arief
Editor : Zufrizal
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper