Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menhub Uji Coba Bongkar Muat Kendaraan di Pelabuhan Patimban

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan uji coba bongkar muat dan meninjau pembangunan fasilitas pendukung di Pelabuhan Patimban.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menjawab pertanyaan wartawan usai meninjau uji coba bongkar muat di Pelabuhan Patimban, Kamis (3/12/2020). /Bisnis-Rinaldi M. Azka
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menjawab pertanyaan wartawan usai meninjau uji coba bongkar muat di Pelabuhan Patimban, Kamis (3/12/2020). /Bisnis-Rinaldi M. Azka

Bisnis.com, SUBANG - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melaksanakan uji coba bongkar muat 22 unit mobil di Pelabuhan Patimban, Subang, Jawa Barat. Uji coba dilakukan untuk bongkar muat dan pengiriman kendaraan bermotor.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan sebelum melakukan uji coba bongkar muat, pihaknya sudah melakukan uji coba sandar kapal pada 31 Oktober 2020.

Uji coba ini dilakukan oleh kapal MV Ostina yang berukuran lebih dari 8.000 GT. Kapal tersebut akan melakukan bongkar muat dan pengiriman 22 mobil dari Pelabuhan Patimban menuju Pelabuhan Belawan, Medan.

"Dermaga sudah berfungsi dengan baik, kolam kini sudah lebih dalam dari 10 meter. Kami yakin bisa dilaksanakan dengan baik. Uji coba ini penting, tidak ingin setelah soft opening ini tidak bekerja," ujar Budi Karya, Kamis (3/12/2020).

Dia mengharapkan distribusi kendaraan atau mobil dapat sebagian besar pindah ke Pelabuhan Patimban. Pasalnya, jarak antara Patimban dengan wilayah Karawang yang menjadi pusat industri otomotif hanya 1,5 jam.

Budi Karya juga mengatakan pembangunan fasilitas pelabuhan sudah lengkap dilakukan pada Pelabuhan Patimban. Mulai dari pembangunan fasilitas breakwater, seawall, dermaga, back up area, dan akses jangkar.

"Nah kita juga sudah selesaikan tahap pertama pembangunannya. Kita sudah selesaikan breakwater, seawall, dermaga, back up area, dan jangkar access. Saya berterima kasih ke semua stakeholder," ujar Budi Karya.

Uji coba sendiri dilakukan mulai pukul 11.30 WIB, dimulai dari simulasi masuknya kendaraan ke dalam pelabuhan. Lalu kendaraan diinspeksi terlebih dahulu. Inspeksi berlangsung 10 menit dilanjutkan dengan kendaraan akan dibawa dermaga kendaraan untuk disiapkan masuk ke dalam kapal MV Ostina.

Setelah itu, sejumlah 22 mobil yang terdiri atas merek Mitsubishi Expander, Honda Brio, dan Nissan Grand Livina pun satu per satu kendaraan dibawa ke dalam kapal oleh beberapa petugas dengan cara dikendarai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper