Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Cakupan Kerja Sama Pelindo III dan KAI Soal Logistik

Pelindo III menjelaskan detil kerja sama yang dilakukan dengan PT KAI soal bisnis logistik di pelabuhan.
Pemudik bersepeda motor dari Jakarta yang menumpang KM Dobonsolo tiba di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Jawa Tengah, Jumat (31/5/2019)./ANTARA-R. Rekotomo
Pemudik bersepeda motor dari Jakarta yang menumpang KM Dobonsolo tiba di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Jawa Tengah, Jumat (31/5/2019)./ANTARA-R. Rekotomo

Bisnis.com, JAKARTA - PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) membeberkan detil kerja sama yang dijalin dengan PT Kereta Api Indonesia (Persero) terkait dengan pengembangan bisnis logistik.

Direktur Utama Pelindo III Saefudin Noer mengatakan kerja sama yang dilakukan meliputi mempersiapkan akses kereta api (KA) hingga ke dalam pelabuhan yang dikelola Pelindo III. Jalur KA barang ini guna efisiensi pengangkutan logistik dari dan ke pelabuhan. Adapun, kedua BUMN ini melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman atau MoU tentang Kerjasama Pemanfaatan Fasilitas Optimalisasi Bisnis dan Aset BUMN serta Logistic Supply Chain.

"Dalam Nota Kesepahaman tersebut disebutkan bahwa, ruang lingkup kerja sama meliputi pemanfaatan dan pengembangan fasilitas sarana dan atau prasarana para pihak, optimalisasi bisnis dan aset para pihak, logistic supply chain, dan bentuk kerjasama potensial lainnya yang disepakati para pihak," kata Saefudin, Jumat (20/11/2020).

Dia menuturkan kerja sama ini merupakan titik awal dari langkah kolaboratifnya bersama PT KAI. Ke depan, ini menjadi gerbang membangun akses pelabuhan yang lebih efisien.

"Optimalisasi aset -aset akan dilakukan sesuai kompetensi masing-masing, Pelindo III dan KAI akan berbagi peran dalam menjalankan fungsinya sebagai BUMN bidang infrastruktur dan perhubungan untuk efisiensi logistik dah transportasi darat maupun laut," ujarnya.

Kedua BUMN sepakat memperbaiki infrastruktur dan integrasi antar moda laut dan darat melalui inovasi bisnis proses bersama. Saefudin berharap hubungan yang semakin harmonis antar kedua pimpinan BUMN akan dapat memudahkan kerjasama dan adaptasi masing-masing dalam melakukan kolaborasi.

“Dengan MOU ini kami berharap dapat melakukan kerjasama yang sinergis dalam inovasi proses bisnis yang merupakan salah satu prioritas yang digariskan Kementerian BUMN. Ini kunci bagi kedua BUMN untuk menunaikan loyalitasnya kepada negara dan bagi peningkatan layanan publik," kata Saefudin.

Kedua BUMN sepakat bahwa Rencana Kerjasama akan dilakukan di lokasi-lokasi Pelabuhan Tanjung Perak-Surabaya; Pelabuhan Tanjung Emas-Semarang; Pelabuhan Tanjung Intan-Cilacap; dan/atau Lokasi Pelabuhan Pelindo III lainnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper