Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

5 Terpopuler Ekonomi, Sriwijaya Air Group Buka Peluang IPO dan Ini Misi Kunjungan Kepala BKPM ke Davos

Sriwijaya Air Group yang membuka peluang IPO menjadi berita terpopuler di kanal Ekonomi pada Senin (20/1/2020).
Penumpang tiba di Bandara Internasional Adi Sutjipto Yogyakarta, Jumat (4/5/2018)./JIBI-Dwi Prasetya
Penumpang tiba di Bandara Internasional Adi Sutjipto Yogyakarta, Jumat (4/5/2018)./JIBI-Dwi Prasetya

1. Sriwijaya Air Group Buka Peluang IPO, Ini Alasannya!

Sriwijaya Air Group tetap membuka kemungkinan melantai di Bursa Efek Indonesia kendati masih konsentrasi melakukan normalisasi operasional dan peningkatan pangsa pasar untuk rute domestik.

Direktur Utama Sriwijaya Air Group Jefferson I. Jauwena mengungkapkan rencana penawaran saham perdana (initial public offering/IPO) sebenarnya sudah pernah direncanakan perusahaan sejak 2017. Namun, dia menjelaskan hal itu urung dilaksanakan dan masih ditunda karena kondisi perekonomian dunia yang sedang lesu.

Baca berita lengkapnya di sini.

2. Kehadiran Tol Japek II Elevated Berdampak Positif bagi Kawasan Industri

5 Terpopuler Ekonomi, Sriwijaya Air Group Buka Peluang IPO dan Ini Misi Kunjungan Kepala BKPM ke Davos

Beroperasinya jalan tol Jakarta-Cikampek (Japek) II Elevated bakal membawa dampak positif terhadap kawasan industri di sekitarnya.

Senior Associate Director Colliers International Indonesia Ferry Salanto mengatakan dengan adanya infrastruktur jalan tol yang baru dioperasikan tersebut berpotensi meningkatkan permintaan lahan industri di beberapa wilayah seperti Karawang dan Purwakarta.

Baca berita lengkapnya di sini.

3. Simak Peluang dan Hambatan PPh Atas Transaksi Digital

5 Terpopuler Ekonomi, Sriwijaya Air Group Buka Peluang IPO dan Ini Misi Kunjungan Kepala BKPM ke Davos

Memasuki 2020, pemerintah masih belum memastikan langkah apa yang diterapkan dan revisi peraturan yang dibutuhkan dalam rangka memajaki penghasilan atas transaksi digital, terutama terkait dengan pajak penghasilan (PPh) yang harus dibayarkan.

Dalam Omnibus Law Perpajakan yang saat ini disusun, pemerintah baru mengusulkan klausul terkait pemungutan dan penyetoran pajak pertambahan nilai (PPN) atas impor barang kena pajak (BKP) tidak berwujud dan jasa kena pajak (JKP).

Baca berita lengkapnya di sini.

4. Ada Sinergi BUMN Pelabuhan! Ini Rencana Aksinya Tahun Ini

5 Terpopuler Ekonomi, Sriwijaya Air Group Buka Peluang IPO dan Ini Misi Kunjungan Kepala BKPM ke Davos

Tim percepatan peningkatan sinergi dan integrasi BUMN dalam layanan pelabuhan optimistis pembentukan holding Pelabuhan Indonesia bisa rampung pada akhir 2020.

Ketua Tim Kerja Sinergi dan Integrasi BUMN Pelabuhan Elvyn G. Masassya mengatakan surat keputusan dari Kementerian BUMN telah diterbitkan sejak 10 Desember 2019. Menteri BUMN Erick Thohir menunjuknya sebagai ketua tim yang dibantu oleh Direktur Utama Pelindo I hingga Pelindo IV sebagai anggota.

Baca berita lengkapnya di sini.

5. Ini Misi Kunjungan Kepala BKPM ke Davos, Swiss

5 Terpopuler Ekonomi, Sriwijaya Air Group Buka Peluang IPO dan Ini Misi Kunjungan Kepala BKPM ke Davos

Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia dijadwalkan melakukan kunjungan kerja ke World Economic Forum (WEF) di Davos, Swiss, 20-23 Januari 2020.

Selain akan menjadi pemateri di Indonesia Pavilion dan berjumpa Founder WEF Klaus Schwab, Bahlil dijadwalkan akan berjumpa dengan 8 pimpinan korporasi global.

Baca berita lengkapnya di sini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Ahmad Rifai
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper