Bisnis.com, JAKARTA — Electronic City mengharapkan kenaikan penjualan yang signfikan pada periode Ramadan dan Lebaran, terutama untuk produk elektronik peralatan dapur.
Direktur Penjualan PT Electronic City Indonesia Tbk. Wiradi mengatakan, penjualan produk elektronik masih menjanjikan pada tahun ini. Pertumbuhan jumlah penduduk berusia produktif menjadi salah satu faktor penopangnya.
“Secara umum, penjualan masih akan tumbuh positif. Sejauh ini, kami belum menemukan kendala khusus dalam hal penjualan dan konsumsi masyarakat,” jelasnya.
Dia menjelaskan, pada tahun ini emiten dengan kode saham ECII tersebut masih akan melanjutkan ekspansi dengan membuka gerai baru dan menggenjot penjualan secara daring melalui aplikasi khusus. Kendati demikian, dia tidak dapat menyebutkan target pertumbuhan penjualan pada tahun ini secara terperinci.
Dia hanya menyatakan, perseroan optimistis penjualan akan mengalami peningkatan yang signifikan. Hal itu tercermin dari realisasi penjualan sepanjang kuartal pertama 2019 yang mengalami kenaikan dari tahun lalu. Di sisi lain, pada tahun ini kenaikan penjualan akan terdorong oleh momentum Lebaran dan Ramadan 2019.
Pasalnya, kata Wiradi, pada periode menjelang Ramadan dan Lebaran belum ada gejolak perekonomian yang akan mengganggu konsumsi masyarakat. Adapun, penjualan produk elektronik pada periode tersebut diyakini akan didominasi oleh produk elektronik segmen perlengkapan dapur.
Baca Juga
PT Electronic City Tbk. melaporkan pendapatan Rp507,13 miliar pada kuartal I/2019, lebih tinggi 13,7% dari pendapatan yang sama pada kuartal/2018 yaitu Rp445,84 miliar. Laba bersih ECII pada periode yang sama tumbuh 1% menjadi Rp5,23 miliar.