Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Asosiasi Jasa Boga Dorong Anggotanya Siap Hadapi Era Digital 4.0

Asosiasi Perusahan Jasa Boga Indonesia (APJI) mendorong seluruh anggotanya siap menghadapi era digital 4.0 untuk memiliki daya daing dan nilai lebih.
Pengurus APJI/Istimewa
Pengurus APJI/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Asosiasi Perusahan Jasa Boga Indonesia (APJI) mendorong seluruh anggotanya siap menghadapi era digital 4.0 untuk memiliki daya daing dan nilai lebih.

Ketua Umum DPP APJI Rahayu Setyowati mengatakan salah satu upaya APJI untuk menyiapkan era digital 4.0 yaitu melalui sejumlah pelatihan dan sosialisasi, kepada anggota yang sebagian besar merupakan pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

“Saat ini anggota APJI mencapai 15.000 pelaku usaha jasa boga yang tersebar di seluruh Indonesia, sebagian besar memang UMKM, untuk itu kami terus mendorong mereka agar siap menghadapi era digital,” kata Rahayu dalam siaran pers yang diterima Bisnis.com.

Menurutnya, APJI akan terus berinovasi dalam menghadapi era teknologi dan era global. Termasuk mempertahankan citra masakan Indonesia ditengah maraknya masuk makanan impor dan fast food.

Menurut Rahayu, APJI berkomitmen untuk secara bersama-sama membantu pemerintah menjadikan makanan Indonesia jadi tuan di negeri sendiri.

Sementara itu, berdasarkan munas ke-3 APJI kembali menunjuk Rahayu Setyowati sebagai Ketua Umum APJI didampingi oleh Ketua Dewan Pendiri APJI Maxi JR Kohdong berdasarkan akte No. 103/17-10-1984, kemudian terjadi perubahan pda tahun 2015 yang telah terdaftar pada Kemkumham dengan PP No. 58/2916. Maka secara legal sudah dapat menjalankan aktifitas organisasi APJI.

Pada berita acara pelantikan ikut ditandatangani oleh Perwakilan Kementrian Koperasi dan UKM dan perwakilan Kadin Indonesia sebagai saksi maka dengan demikian secara resmin DPP APJI periode 2019-2024 dibawah pimpinan Rahayu Setyowati telah mendapat pengakuan dari pemerintah dan Kadin Indonesia selaku induk organisasi para pelaku usaha di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper