Bisnis.com, JAKARTA - Crown Group resmi membuka hotel terbarunya di Sydney, SKYE Suites Sydney, yang terintegrasi dengan menara hunian terbaru, Arc by Crown Group, di Kent Street, Sydney.
CEO Crown Group Iwan Sunito, pengembang Indonesia yang berdomisili di Australia, mengatakan SKYE Suites Sydney merupakan apartemen berlayanan butik bintang lima pertama di Sydney menjadi bagian dari Arc by Crown Group yang dirancang oleh arsitek, Koichi Takada.
“Kami sangat bersemangat untuk membuka pintu SKYE Suites Sydney. Menara hunian Arc by Crown Group telah menetapkan standar baru baru dalam integrasi warisan bersejarah dengan arsitektur kontemporer dalam pengembangan hunian. Bangunan itu sendiri adalah mahakarya arsitektur di CBD dan menjadi ikon global,” ujar Iwan dikutip dari keterangan resminya, Kamis (20/12/2018).
SKYE Suites Sydney hadir setelah Crown Group masuk kedalam industri hotel mewah melalui SKYE Hotels Suites Parramatta, yang dibuka pada bulan Agustus 2017.
SKYE Suites terdiri atas 73 unit apartemen servis bergaya resor bintang lima yang mewah di jantung kota dan memiliki lobi bertemakan gua es, kolam renang dalam ruangan yang menawan, dan pusat kebugaran.
Ada beberapa tipe kamar hotel yang ditawarkan, mulai dari studio, satu kamar tidur dan dua kamar tidur.
Baca Juga
Adapun, Arc by Crown Group merupakan menara apartemen setinggi 25 lantai yang dibuka pada 18 Oktober. Belum lama ini Arc by Crown Group berhasil memenangkan penghargaan sebagai Best Condo Development in Asia pada saat acara penghargaan Asia Property Awards 2018 pada bulan November lalu.