Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cibitung Segera Punya Taman Hiburan

PT Metropolitan Land Tbk akan membangun taman hiburan (Amusement Park) di Cibitung pada 2019.
Metropolitan Land/grandmetropolitan.co.id
Metropolitan Land/grandmetropolitan.co.id

Bisnis.com, JAKARTA – Kabar bagus buat warga Cibitung dan sekitarnya, PT Metropolitan Land Tbk segera membangun taman hiburan (Amusement Park) di Cibitung pada 2019.

Direktur PT Metropolitan Land Tbk Olivia Surodjo mengatakan pihaknya tengah mempersiapkan proyek Amusement Park sebagai penunjang Stasiun Cibitung yang direncanakan siap beroperasi pada tahun depan.

“Ini [proyek Amusement Park] memang dibangun sebagai penunjang stasiun kereta yang kami kembangkan di Cibitung rencananya akan jadi tahun depan, sehingga diprediksi traffic flownya akan besar, jadi orang yang mau berangkat atau sudah pulang dari stasiun, kalau lapar bisa makan dan bermain di sini dulu,” ujar Olivia kepada Bisnis, Selasa (18/12/2018).

Proyek Amusement Park tersebut merupakan bagian dari pengembangan proyek Milenia City di Cibitung seluas 20 hektare yang akan terdiri atas residensial vertikal, lifestyle mal, dan amusement park dengan permainan yang tidak begitu besar. Tahap pertama dalam pengembangan Milenia City adalah Amusement Park dan foodcourt outdoor.

Walaupun demikian, Olivia mengaku proyek Milenia City masih dalam pematangan konsep baru karena pergeseran preferensi masyarakat terhadap konsep mal. Awalnya, Milenia City hanya akan mengembangkan residensial vertikal dan mal, tetapi kemudian konsep desain tersebut diubah untuk lebih selaras dengan kebutuhan masyarakat kini.

Olivia mengatakan kini fungsi dan konsep mal lebih mengarah kepada lifestyle mal ketimbang menjadi pusat perbelanjaan. Masyarakat cenderung lebih menjadikan mal untuk tempat makan, berkumpul, dan berfoto.

Adapun, konsep lifestyle mal yang juga tengah digodok nantinya akan terdiri atas restoran-restoran yang dibangun stand alone dan tidak akan seperti mal pada umumnya.

“Intinya kami ingin membuat sesuatu untuk melengkapi kebutuhan masyarakat sekitar, kalau saat weekdays semua ke tengah kota menggunakan kereta di stasiun cibitung, weekendnya bisa quality time di tempat kami dengan keluarga dan tidak harus ke mal,” ungkap Olivia.

Selain itu, Olivia mengatakan masih belum mengetahui jumlah investasi keseluruhan proyek tersebut karena masih belum menemukan keputusan desain yang tepat.

Pergeseran konsep mal yang disesuaikan dengan keinginan kebutuhan masyarakat saat ini juga diusahakan Metland diwujudkan pada mal yang telah digarapnya seperti Metropolitan Mal Bekasi, Grand Metropolitan Bekasi, dan Metropolitan Mal Cileungsi.

Olivia mengatakan perubahan mal eksisting dilakukan secara bertahan dengan memperhatikan konsumen loyal sebelumnya.

“Untuk mal yang eksisting berbeda, karena sudah ada loyal customernya dan ketika langsung 100% ubah total konsep malnya, mereka tidak senang sehingga ada transisinya. Kalau mal baru kan sudah langsung disesuaikan dengan yang sekarang dicari orang,” papar Olivia.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Finna U. Ulfah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper