Bisnis.com, JAKARTA- Asosiasi Persepatuan Indonesia (Aprisindo) membuat catatan merek sepatu yang merajai pasar alas kaki di dalam negeri, dan ternyata jejeran brand lokal tetap dominan.
Direktur Eksekutif Asosiasi Persepatuan Indonesia (Aprisindo) Sigit Murwito mengemukakan sejumlah merek ternama yang tidak masuk dalam kategori lima besar peraih pangsa pasa alas kaki di Indonesia, karena brand populer kelas dunia membidik segmen tersendiri, terutama dari ekonomi kelas menengah ke atas.
“Posisi mereka [alas kaki bermerek, umumnya] tidak ada [dalam] 5 besar, tapi mereka sangat segmented dari kalangan menegah atas,” kata Sigit kepada Bisnis.
Dia mengemukakan untuk industri sepatu sport biasanya menargetkan capaian produksi yang tinggi, dan keuntungan tipis. Sementara itu untuk alas kaki premium biasanya mengincar marjin tinggi dan produksi yang terbatas, seperti sepatu kulit yang pengerjaannya memang harus dijahit dengan tangan manusia.
Merek yang Sukses Meraih Pangsa Pasar Terbesar di Dalam Negeri pada 2017
Casual
Merek Pangsa pasar DN
Bata 27%
Nike 18%
Conversse All Star 17%
Adidas 5,4%
Sport
Merek Pangsa Pasar
Nike 30%
Adidas 23%
Reebok 6,3%
Bata 4,3%
Eagle 3,7%
Ardiles 3,7%
Sepatu Sekolah Remaja
Merek Pangsa Pasar
Converse 3,5%
Nike 6,0%
Bata 4,1%
Tomkins 3,8%
League 3,2%
North Star 2,8%
Sepatu Kerja Pria
Merek Pangsa pasar
Bata 22%
Fladeo 10%
Yongki 10%
Carvil 7,8%
Buccheri 6,7%
Kickers 4,7%
Sepatu Kerja Perempuan
Merek Pangsa Pasar
Fladeo 19%
Bata 15,5%
Yongki 13,4%
Buccheri 9,7%
Nevada 7,1%
Charles And Keith 3,8%
Sumber:Aprisindo, 2018