Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BPS Rilis Neraca Perdagangan, Ekonom Prediksi Bawang Putih Kerek Impor Mei

BPS akan merilis neraca perdagangan pada Mei pada siang ini, Kamis (15/6/2017). Ekonom Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Enny Sri Hartati meyakini akan terjadi kenaikan nilai impor pada sejumlah komoditas pangan
Pekerja menata tumpukan bawang putih saat operasi pasar bawang putih di Semarang, Jawa Tengah, Jumat (2/6)./Antara-R. Rekotomo
Pekerja menata tumpukan bawang putih saat operasi pasar bawang putih di Semarang, Jawa Tengah, Jumat (2/6)./Antara-R. Rekotomo

Bisnis.com, JAKARTA- Badan Pusat Statistik akan merilis neraca perdagangan pada Mei pada siang ini, Kamis (15/6/2017).

Ekonom Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Enny Sri Hartati meyakini akan terjadi kenaikan nilai impor pada sejumlah komoditas pangan.

Dia menyebut komoditas itu antara lain bawang putih dan daging sapi.

“Daging yang pasti naik karena untuk pemenuhan naiknya permintaan pada saat Lebaran,” ujarnya.

Selain daging, dia menyebut bakal terjadi kenaikan nilai impor untuk bawang putih. Pasalnya, Indonesia masih mengandalkan impor untuk menutupi kebutuhan domestik.

Enny menilai jika jumlah bawang putih yang digelontorkan ke dalam negeri tidak ditambah maka akan kembali terjadi kenaikan harga. Hal itu telah terbukti saat pasokan impor terlambat masuk ke pasaran.

Dia menambahkan impor gula juga akan mengalami kenaikan pada Mei 2017. Menurutnya, tradisi di beberapa daerah yang menjadikan gula sebagai oleh-oleh mendorong pertumbuhan nilai impor komoditas itu.

Seperti diketahui pada siang ini BPS akan merilis data sebagai berikut:

  • Perkembangan ekspor dan impor Indonesia Mei
  • Perkembangan upah pekerja/buruh Mei
  • Perkembangan nilai tukar eceran rupiah Mei
  • Indeks perilaku antikorupsi (IPAK) 2017

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper