Bisnis,com, JAKARTA—Kenaikan harga barang terutama bahan pangan pada Ramadan sepertinya sudah menjadi masalah rutin setiap tahun.
Harga daging sapi misalnya, hampir selalu melonjak tinggi terutama pada bulan puasa tersebut. Kenaikan permintaan membuat harga daging selalu meningkat.
Mengingat hal tersebut, politisi Partai Golkar Sarmuji menyarakan agar pemerintah menyiapkan strategi agar harga pangan pada bulan puasa tidak terlalu taham, sehingga inflasi bisa terkendali.
Dia mengharapkan pemerintah mulai mempersiapkan langkah untuk menjamin pasokan bahan pangan dan kelancaran distribusi.
"Di setiap momentum Ramadan sebenarnya sudah diketahui barang apa saja yang biasanya naik misalkan daging, ayam. Untuk barang-barang yang punya potensi naik pemerintah harus menjamin supply dan kelancaran distribusinya," tukasnya kepada Bisnis, Rabu (20/4)