Bisnis.com, JAKARTA – Kementerian Pertanian (Kementan) akan memberi bantuan sebanyak 20 traktor pada Fiji, sebuah negara kepulauan yang terletak di sebelah selatan Samudera Pasifik.
“Tahun ini kita beri bantuan traktor 20 buah untuk Fiji, naik dari tahun lalu 10 buah traktor,” kata Menteri Pertanian Amran Sulaiman saat ditemui di kantornya, Senin (25/5/2015).
Keputusan pemberian bantuan tersebut merupakan hasil pertemuan Amran dengan Duta Besar fiji untuk Indonesia.di Kementerian Pertanian. Adapun selain Fiji, Amran juga menggelar pertemuan dengan Dubes Turki, Dubes Kuba, Dubes Kanada, dan Dubes Korea Selatan.
Fiji meruakan negara kepulauan kecil dengan luas total lebih dari 18 ribu kilometer persegi dengan jumlah penduduk hanya sekitar 900 ribu jiwa.
Adapun, selain Fiji, Amran membicarakan rencana investasi sapi dengan Kanada dan Turki, dan berkomitmen bekerjasama mengembangkan industri gula dengan Kuba.