Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Awal 2016, Penambahan Kapasitas Tanjung Emas Siap Dimanfaatkan

Penambahan kapasitas dermaga dan lapangan penumpukan di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang diperkirakan siap beroperasi pada awal 2016.
Ilustrasi/Jibi
Ilustrasi/Jibi

Bisnis.com, SEMARANG – Penambahan kapasitas dermaga dan lapangan penumpukan di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang diperkirakan siap beroperasi pada awal 2016.

General Manager Terminal Peti Kemas Semarang, Iwan Sabatini, mengatakan pengerjaan fisik, berupa perpanjangan dermaga sepanjang 105 meter dan lapangan penumpukan tambahan kontainer seluas 5,3 hektare, sebenaranya diproyeksikan rampung pada pertengahan 2015.

Namun, fasilitas baru tersebut baru akan siap beroperasi pada awal 2016.

“Soalnya kita akan  mesti menyiapakan dan melakukan simulasi terlebih dahulu, termasuk dengan penyediaan fasilitas baru berupa automatic rubber tyred gantry (RTG) dan container crane,”  jelasnya di sela-sela peresmian fasilitas Tempat Pemeriksaan Fisik Terpadu (TPFT) Pelabuhan Tanjung Emas, Kamis (8/1/2015).

Iwan mengungkapkan saat ini progres pengembangan tersebut sudah mencapai 73%. Adapun, dia menjelaskan penambahan itu akan meningkatkan kapasitas bongkar muat barang minimal 800.000 twenty foot equivalent per units (TEUs) setahun.

“Ini untuk mengantisipasi pertumbuhan volume bongkar muat di Tanjung Emas yang terus meningkat setiap tahunnya,” ujarnya.

Iwan merincikan penambahan volume bongkar secara signifikan terjadi pada 2014, yakni 575.671 TEUs atau meningkat sekitar 15% dibandingkan 2013, yakni 498.703 TEUs. Karena itu, TPKS menargetkan pertumbuhan volume meningkat hingga 10% atau sekitar 645.000 TEUs pada 2015.

Bahkan, Iwan menegaskan target volume bongkar muat kontainer mencapai satu juta TEUs pada 2018 seiring meningkatnya kegiatan industri di Jateng.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper