Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini 4 Strategi Internasionalisasi Industri Kecil

Pemerintah menyiapkan empat pilar strategi kebijakan untuk menorong industri kecil menengah (IKM) Indonesia bersaing di pasar internasional.

Bisnis.com, JAKARTA – Pemerintah menyiapkan empat pilar strategi kebijakan untuk menorong industri kecil menengah (IKM) Indonesia bersaing di pasar internasional.

Deputi Bidang Pengkajian Sumber Daya UMKM Kementerian Koperasi dan UKM Meliadi Sembiring mengungkapkan strategi itu terbagi atas sektor upstream (pembangunan kapasitas), middle (pembangunan infrastruktur), downstream (promosi dan akses pasar), dan intra IKM.

Regulasi upstream dilakukan dengan mengidentifikasi produk IKM berpotensi/berorientasi ekspor, memetakan tujuan ekspor, memfasilitasi pembangunan kapasitas, one village one product, fasilitasi akses bahan baku, dan membangun kemitraan dengan pola waralaba, subkontrak, pariwisata, dan small-order execution system (SOEs).

“Sektor middle dilakukan dengan konsolidasi pelabuhan kargo ekspor, memperluas alat promosi ekspor IKM, membangun PLUT, standardisasi dan sertifikasi produk IKM, membangun badan perdagangan IKM, revitalisasi pasar, dan kerja sama ritel modern,” katanya, Rabu (1/10/2014).

Adapun, lanjut Meliadi, sektor downstream ditopang dengan fasilitasi pameran, diversifikasi negara tujuan ekspor, memperkuat jejaring dan akses pasar, mempromosikan produk premium IKM dengan standar internasional, dan partisipasi forum IKM internasional.

Sementara itu strategi intra IKM dilakukan dengan mendorong inovasi, utilisasi teknologi untuk memangkas ongkos produksi, membentuk spesifikasi produk, membuka akses jejaring kerja sama dengan perusahaan multinasional raksasa, dan pembangunan klaster industri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper