Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tim Jupiter Tetap Tampil di Ajang Singapore Airshow

Jupiter Aerobatic Team tidak ditarik pulang dan tetap akan melaksanakan airtime show dalam Singapore Airshow 2014, meskipun undangan Wakil Menteri Pertahanan dan jajaran pejabat TNI dibatalkan.
Tim Jupiter
Tim Jupiter

Bisnis.com, JAKARTA--Jupiter Aerobatic Team tidak ditarik pulang dan tetap akan melaksanakan airtime show dalam Singapore Airshow 2014, meskipun undangan Wakil Menteri Pertahanan dan jajaran pejabat TNI dibatalkan.

Penamaan KRI Usman Harun yang menjadi keberatan pihak Singapura diduga menjadi alasan pembatalan undangan Wamenhan dan jajaran pejabat TNI dalam acara Singapore Airshow.

Meskipun begitu, Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro mengatakan tim Jupiter Aerobatic yang telah tiba di Singapura terlebih dahulu tidak akan ditarik pulang dan akan tetap melaksanakan show sesuai dengan jadwal yang telah diberikan.

"Tim JAT masih di sana dan akan melakukan show untuk opening ceremony. Sampai detik ini kita cek tidak ada pembatalan, " jelas Purnomo saat ditemui di Kementerian Pertahanan, Jakarta, Senin (10/02/2014)

Hal tersebut dibenarkan oleh salah satu penerbang JAT Kapten (Pnb) Apri Afrianto. Hingga saat ini kegiatan tim JAT selama di Singapura berjalan dengan aman dan lancar.  "Tidak ada penarikan pulang, dan kami tetap melaksanakan show sesuai jadwal," tukasnya.

Purnomo menambahkan, dengan adanya tim JAT dalam Singapore Airshow 2014 Indonesia dapat menunjukkan kehebatan dan kemampuan penerbang-penerbang angkatan udara di hadapan dunia internasional


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nadya Kurnia
Editor : Ismail Fahmi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper