Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tiket KA Lebaran 2025 Sudah Ludes 1,9 Juta Lembar, KA Airlangga Paling Laris

Penjualan tiket kereta api untuk Angkutan Lebaran 2025 telah mencapai 1.957.420 tiket atau sekitar 56,84% dari total kapasitas yang disediakan.
Pemudik dengan angkutan kereta api memadati Stasiun Gambir, Jakarta pada arus mudik Lebaran 2024, Senin (8/4/2024). JIBI/Mutiara Nabila
Pemudik dengan angkutan kereta api memadati Stasiun Gambir, Jakarta pada arus mudik Lebaran 2024, Senin (8/4/2024). JIBI/Mutiara Nabila

Bisnis.com, JAKARTA — PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat penjualan tiket kereta api untuk Angkutan Lebaran 2025 telah mencapai 1.957.420 tiket atau sekitar 56,84% dari total kapasitas yang disediakan. 

VP Public Relations KAI Anne Purba mengatakan dari jumlah penjualan tersebut, tiket KA Ekonomi Jarak Jauh (PSO) yang terjual mencapai 537.200 tiket atau 101,21%  dari ketersediaan. 

Anne mengatakan okupansi yang lebih dari 100% dipengaruhi oleh pola perjalanan penumpang yang dinamis dengan naik dan turun di berbagai stasiun sepanjang rute perjalanan.  

“Sampai dengan 15 Maret 2025 pukul 07.00 WIB, tiket KA Jarak Jauh yang telah terjual mencapai 1.957.420 atau sekitar 56,84% dari total ketersediaan. Sementara itu, tiket KA Lokal yang terjual sebanyak 46.872 atau 4,08% dari kapasitas yang tersedia,” kata Anne, Sabtu (15/3/2025). 

Sepanjang Angkutan Lebaran 1446 H/2025, KAI menyediakan total kapasitas sebanyak 4.591.510 tempat duduk selama periode 21 Maret hingga 11 April 2025. Dari jumlah tersebut, sebanyak 2.752.310 tempat duduk atau 59,94% merupakan KA kelas ekonomi dengan tarif yang lebih terjangkau.

Sampai dengan saat ini, kata Anne, KA Airlangga menjadi kereta api paling diburu pemudik tahun ini. Tercatat, KA Airlangga relasi Pasarsenen – Surabaya Pasar Turi (KA 272) mengangkut 33.799 penumpang, sementara KA Airlangga relasi Surabaya Pasar Turi – Pasarsenen (KA 271) melayani 33.424 penumpang. Selain itu, KA Sri Tanjung relasi Lempuyangan – Ketapang (KA 278) juga menjadi favorit dengan 26.452 penumpang.  

Beberapa kereta api ekonomi lainnya yang banyak diminati pemudik antara lain KA Bengawan relasi Pasarsenen – Purwosari dengan 26.198 penumpang, KA Sri Tanjung relasi Ketapang – Lempuyangan sebanyak 25.566 penumpang, serta KA Pasundan Lebaran relasi Kiaracondong – Surabaya Gubeng yang melayani 25.522 penumpang.  

Berikut daftar 10 kereta api dengan jumlah penumpang terbanyak pada Lebaran 2025:  

1. KA Airlangga (KA 272) relasi Pasarsenen – Surabaya Pasar Turi: 33.799 penumpang  

2. KA Airlangga (KA 271) relasi Surabaya Pasar Turi – Pasarsenen: 33.424 penumpang  

3. KA Sri Tanjung (KA 278) relasi Lempuyangan – Ketapang: 26.452 penumpang  

4. KA Bengawan (KA 282) relasi Pasarsenen – Purwosari: 26.198 penumpang  

5. KA Sri Tanjung (KA 277) relasi Ketapang – Lempuyangan: 25.566 penumpang  

6. KA Pasundan Lebaran (7022A) relasi Kiaracondong – Surabaya Gubeng: 25.522 penumpang  

7. KA Bengawan (KA 281) relasi Purwosari – Pasarsenen: 25.456 penumpang  

8. KA Kahuripan (KA 274) relasi Kiaracondong – Blitar: 25.043 penumpang  

9. KA Kahuripan (KA 273) relasi Blitar – Kiaracondong: 24.350 penumpang  

10. KA Pasundan Lebaran (7021A) relasi Surabaya Gubeng – Kiaracondong: 23.554 penumpang  

Adapun kota-kota tujuan favorit pemudik pada masa Lebaran 2025 adalah Surabaya, Yogyakarta, Solo, Semarang, Purwokerto, Malang, Blitar, dan Banyuwangi. KAI juga telah menyiapkan langkah strategis guna meningkatkan keselamatan dan kenyamanan pelanggan selama perjalanan mudik. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper