Bisnis.com, JAKARTA - Para pemudik tahun ini bisa menikmati diskon tarif tol sebesar 20 persen yang diberikan oleh sejumlah operator tol.
Potongan harga ini diharapkan dapat membantu mengurangi biaya perjalanan sekaligus mengurai kepadatan lalu lintas pada periode arus mudik dan balik Lebaran.
PT Jasa Marga (Persero) kembali memberikan potongan tarif tol sebesar 20 persen untuk perjalanan menerus di Pulau Jawa, dari Jakarta menuju Semarang, sementara PT Hutama Karya (Persero) juga menerapkan diskon serupa pada arus mudik dan balik Lebaran di seluruh ruas tol yang dikelolanya di Pulau Sumatera.
Diskon tarif tol ini akan berlaku dalam dua periode, yaitu arus mudik pada 24-27 Maret 2025 dan arus balik pada 8-9 April 2025, untuk semua golongan kendaraan.
Ruas tol di Pulau Jawa dengan diskon 20 persen
Diskon tarif tol 20 persen akan diterapkan di sejumlah ruas tol di Pulau Jawa, yaitu:
- Tol Tangerang - Merak
- Tol Jakarta - Cikampek
- Tol Mohammed bin Zayyed (MBZ)
- Tol Cikampek - Palimanan
- Tol Palimanan - Kanci
- Tol Kanci - Pejagan
- Tol Pejagan - Pemalang
- Tol Pemalang - Batang
- Tol Batang - Semarang
- Tol Semarang ABC
Ruas tol di Pulau Sumatra dengan diskon 20 persen
Sementara itu, berdasarkan informasi dari situs resmi Hutama Karya, diskon tarif tol 20 persen dengan jarak terjauh akan diberikan kepada pengguna jalan yang melintasi:
Baca Juga
- Tol Terbanggi Besar - Kayu Agung (Terpeka)
- Tol Indralaya - Prabumulih (Indraprabu)
- Tol Pekanbaru - Dumai (Permai)
- Tol Indrapura - Kisaran (Inkis)
Selain itu, anak perusahaan PT Hutama Marga Waskita (HMW) juga akan menerapkan potongan tarif yang sama untuk Tol Kuala Tanjung - Tebing Tinggi - Parapat (Kutepat).
Diskon tarif ini hanya berlaku bagi pengguna jalan yang melakukan transaksi menggunakan uang elektronik (e-toll).
Jadwal pemberlakuan diskon tarif tol 2025
Arus mudik: Berlaku pada 24 Maret 2025 pukul 05.00 WIB hingga 28 Maret 2025 pukul 05.00 WIB.
Arus balik: Berlaku pada 8 April 2025 pukul 05.00 WIB hingga 10 April 2025 pukul 05.00 WIB.