Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Resmikan Tol Ruas Sigli, Jokowi Janji Selesaikan Tol Trans Sumatra

Jokowi meresmikan Jalan Tol Sigli-Banda Aceh Seksi 2, 3, 5 dan 6 yang telah selesai pembangunannya pada Senin (9/9/2024).
Presiden Jokowi saat meresmikan Jalan Tol Ruas Sigli - Banda Aceh Seksi 2, 3, 5 dan 6, Aceh Besar, Senin (9/9/2024) - Youtube Setpres.
Presiden Jokowi saat meresmikan Jalan Tol Ruas Sigli - Banda Aceh Seksi 2, 3, 5 dan 6, Aceh Besar, Senin (9/9/2024) - Youtube Setpres.

Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Jalan Tol Sigli-Banda Aceh Seksi 2, 3, 5 dan 6 yang telah selesai pembangunannya pada Senin (9/9/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Jokowi menegaskan bahwa pemerintah bakal melakukan percepatan pembangunan infrastruktur jalan tol. Termasuk Jalan Tol Trans Sumatra.

Orang nomor satu di Indonesia itu menekankan bahwa infrastruktur seperti jalan bebas hambatan tersebut sangat penting untuk dihadirkan demi meningkatkan konektivitas dan mobilitas masyarakat. 

“Kami akan terus melakukan percepatan pembangunan infrastruktur jalan tol, termasuk tol trans sumatera sepanjang 2.998 km. yang menyambung nantinya kalau sudah tersambung dari Lampung sampai ke Aceh,” kata Jokowi saat meresmikan Jalan Tol Ruas Sigli - Banda Aceh Seksi 2, 3, 5 dan 6, Aceh Besar, Senin (9/9/2024).

Kepala Negara menekankan bahwa dengan kehadiran Jalan Tol Trans Sumatra akan mendorong pertumbuhan ekonomi dan mendorong pemerataan ekonomi di Sumtera dan meningkatkan efisiensi waktu tempuh dan meningkatkan multiplier effect dari masyarakat

Dia pun menjelaskan salah satu fungsi Tol Ruas Sigli - Banda Aceh Seksi 2, 3, 5 dan 6, Aceh Besar yang memiliki panjang 35 kilometer (km) dan dibangun sejak 2019 itu.

Presiden Ke-7 RI itu mengatakan bahwa meskipun menelan biaya yang tidak sedikit yaitu Rp13,5 triliun, pembangunan diperlukan untuk menumbuhan titik ekonomi baru dan memotivasi UMKM demi melakukan perluasan usaha serta membangkitkan perekonomian di provinsi Nanggroe Aceh Darussalam.

Dia memerinci sebanyak 4 seksi yang akan pemerintah resmikan mulai dari seksi 2 Seulimeum—Jantho, seksi 3 Jantho—Indrapuri, seksi 5 Blang Bintang—Kuto Baro, Seksi 6 Kuto Baro—Baitussalam sepanjang 35 km.

“Saya yakin infrastruktur penting ini demi menumbuhkan ekonomi baru dan memotivasi UMKM demi melakukan perluasan usaha serta membangkitkan perekonomian di provinsi Nanggroe Aceh Darussalam,” pungkas Jokowi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper