Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

World Water Forum 2024, Jasa Marga Siapkan Lajur Khusus VIP di Tol Bali Mandara

Jasa Marga akan menyiapkan lajur khusus VIP di ruas Tol Bali Mandara selama gelaran World Water Forum (WWF) ke-10 yang berlangsung pada 18 - 25 Mei 2024.
Tol Bali Mandara/Youtube
Tol Bali Mandara/Youtube

Bisnis.com, JAKARTA - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. (JSMR) akan menyiapkan lajur khusus VIP di ruas Tol Bali Mandara selama gelaran World Water Forum (WWF) ke-10 yang berlangsung pada 18 - 25 Mei 2024.

Direktur Utama PT Jasamarga Bali Tol I Ketut Adiputra Karang mengatakan, pihaknya bakal memastikan persiapan yang optimal selama gelaran WWF berlangsung. Dia juga menyebut, PT JBT telah menyusun strategi pelayanan operasi.

"Persiapan menyeluruh yang telah kami lakukan bertujuan untuk memastikan bahwa acara ini berlangsung dengan lancar dan sukses. Kami berharap forum ini akan menjadi langkah penting dalam memajukan kesadaran akan pentingnya pengelolaan air secara berkelanjutan," ujarnya dalam keterangan resmi, dikutip Kamis (16/5/2024).

Adapun, fokus utama kesiapan Tol Bali Mandara mencakup persiapan pelayanan operasi di gerbang tol dan sepanjang jalur tol, pemenuhan standar pelayanan minimal (SPM), dan memastikan seluruh fasilitas di jalan tol dapat berfungsi dengan optimal.

Di samping itu, PT JBT juga akan melakukan pembatasan kegiatan konstruksi selama masa layanan operasional, pengendalian kepadatan lalu lintas, serta memastikan kebersihan dan memastikan fasilitas layanan yang memadai.

Kemudian, dalam upaya untuk memastikan kelancaran dan keamanan perjalanan delegasi di Jalan Tol Bali Mandara, PT JBT telah merencanakan penerapan sistem buka-tutup pada Gardu Tol 01 dan memasang signboard lajur khusus jalur VIP untuk memfasilitasi perjalanan para delegasi yang menghadiri acara. 

Lajur khusus juga telah disiapkan di Gardu 04 di setiap gerbang tol untuk perlintasan Tim Pengamanan WWF, yang terdiri atas Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres), Kepolisian, Korps Lalu Lintas, dan Tentara Nasional Indonesia (TNI). 

"Langkah-langkah ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan keamanan perjalanan para delegasi selama acara berlangsung," tambah Adiputra.

Selanjutnya, untuk meningkatkan pelayanan PT JBT berkolaborasi dengan pihak Kepolisian dalam melakukan pemasangan closed circuit television (CCTV) tambahan di sembilan titik strategis.

PT JBT juga telah menyiapkan petugas dan armada operasional seperti kendaraan derek, kendaraan mobile customer service (MCS), dan kendaraan ambulans yang siaga selama 24 jam, 4 mobile reader (MR) juga siap disiagakan di setiap gerbang tol, baik di GT Benoa, GT Ngurah Rai, maupun GT Nusa Dua, untuk mempercepat transaksi pembayaran tol saat terjadi kepadatan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper