Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kereta Cepat Diperpanjang Ke Surabaya, KCIC Tunggu Arahan Pemerintah

PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) angkat bicara terkait upaya pemerintah untuk memperpanjang proyek kereta cepat hingga ke Surabaya.
Rangkaian Electric Multiple Unit (EMU) Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) saat berada di Stasiun KCJB Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Rabu (13/9/2023). Bisnis/Rachman
Rangkaian Electric Multiple Unit (EMU) Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) saat berada di Stasiun KCJB Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Rabu (13/9/2023). Bisnis/Rachman

Bisnis.com, JAKARTA - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) angkat bicara terkait upaya pemerintah untuk memperpanjang proyek kereta cepat hingga ke Surabaya. 

Manager Corporate Communication KCIC Emir Monti menyebut, pihaknya merespons positif rencana pemerintah tersebut. Menurut Emir, perpanjangan jalur ini akan meningkatkan akses dan konektivitas kereta cepat bagi para penumpang.

"Kami mendukung rencana oleh pemerintah karena nantinya pengguna kereta cepat akan lebih jauh aksesnya dan konektivitasnya lebih mudah," kata Emir saat ditemui di Stasiun KCIC Halim, Jakarta, pada Jumat (13/10/2023).

Emir melanjutkan, pihaknya akan menunggu arahan dari pemerintah terkait rencana perpanjangan trase kereta cepat. Dia juga menyebut, saat ini rencana perpanjangan kereta cepat ke Surabaya masih berada dalam fase studi kelayakan. 

Dia mengatakan, studi tersebut dilakukan seluruhnya oleh pemerintah. "Terkait studi, sepenuhnya ada di pemerintah. Kami menunggu kebijakan pemerintah," katanya.

Sebelumnya, Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan telah melakukan pembahasan bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait usulan proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya masuk menjadi Proyek Strategis Nasional (PSN).

Airlangga mengatakan, ke depannya, pemerintah berkomitmen kuat untuk dapat melanjutkan proyek kereta cepat yang saat ini telah terbangun hingga Bandung.

“Jadi kita akan lihat kereta ini karena memang kalau sudah sampai Bandung tanggung, kalau bisa dilanjutkan," tuturnya. 

Menko Airlangga dalam laporannya juga menyebut, nantinya Kereta Cepat Jakarta-Surabaya tersebut juga akan melintasi wilayah Yogyakarta, Solo, hingga Surabaya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper