Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tol Palikanci Macet, Dominasi Kendaraan dari Jabodetabek

Ruas Tol Palimanan-Kanci (Palikanci), Kabupaten Cirebon, Jawa Barat terpantau mengalami kemacetan pada H+3 Lebaran 2023.
Ruas Tol Palimanan-Kanci (Palikanci), Kabupaten Cirebon, Jawa Barat terpantau mengalami kemacetan pada H+3 Lebaran 2023, Selasa (25/4/2023).
Ruas Tol Palimanan-Kanci (Palikanci), Kabupaten Cirebon, Jawa Barat terpantau mengalami kemacetan pada H+3 Lebaran 2023, Selasa (25/4/2023).

Bisnis.com, CIREBON — Ruas Tol Palimanan-Kanci (Palikanci), Kabupaten Cirebon, Jawa Barat terpantau mengalami kemacetan pada H+3 Lebaran 2023, Selasa (25/4/2023).

Pantauan Bisnis.com, kemacetan terjadi antara di Tol Palikanci kilometer 201 hingga 205, tepatnya di Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon. Kemacetan tersebut membuat pengendara terlihat beberapa kali menghentikan laju kendaraan.

Sebagian besar kendaraan yang melintasi bagian Tol Transjawa ini merupakan pemudik. Hal tersebut terlihat dari kode plat nomor Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodatebak).

Sistem One Way atau Satu Arah di Tol arah Jakarta pada arus balik hari pertama akan diperpanjang hingga 25 April 2023 pukul 24.00 WIB.

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Firman Santyabudi mengatakan sebelumnya rekayasa lalu lintas One Way pada 24 April 2023 dijadwalkan selesai pada pukul 24.00 WIB.

"Perpanjangan rekayasa lalu lintas One Way diperkirakan akan berakhir pada Selasa, 25 April 2023 pukul 24.00 WIB," katanya.

Namun, lanjutnya, apabila pada periode tiga jam sebelum jadwal pengakhiran tersebut masih terdapat peningkatan volume lalu lintas yang signifikan ke arah Jakarta Raya, maka dapat dimungkinkan terjadi penyesuaian kembali jadwal pengakhiran rekayasa lalu lintas One Way.

Perpanjangan rekayasa lalu lintas One Way tersebut dilakukan atas dasar sejumlah data dan kondisi hingga pukul 20.00 WIB.

Polri menyampaikan puncak arus balik pada tahun ini merupakan yang tertinggi sejak 2019. Melihat kondisi tersebut, Sigit menyebut perlu dilakukan rekayasa lalu lintas, baik di tol maupun di jalur arteri.

Adapun, pemerintah telah memperkirakan puncak arus balik pemudik pada masa libur Idulfitri 2023 terjadi pada 24-25 April 2023 dan 30 April-1 Mei 2023. Pihak kepolisian, sebut Listyo, mempersiapkan skenario one way hingga contra flow di Gerbang Tol Kalikangkung hingga Tol Cikampek-Jakarta.

Tak hanya one way dan contra flow, pihak kepolisian juga mempersiapkan sistem ganjil-genap saat arus balik, tetapi sistem ganjil-genap diberlakukan jika sudah terjadi kemacetan yang cukup parah di jalan tol.

Kepolisian menyiapkan one way dari Tol Kalikangkung (Semarang) hingga Tol Cikampek Utama (Cikatama). Sementara itu, apabila kemacetan cukup parah terjadi di Tol Cikampek-Jakarta, kepolisian menyiapkan one way hingga wilayah Bekasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper