Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan segera menyelesaikan proses tender Jalan Tol Akses Patimban.
Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Danang Parikesit menjelaskan, dalam waktu dekat kepastian proses tender ruas tersebut akan ditentukan oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono. Setelah tanda tangan pengusahaan jalan tol diteken, proses pengadaan lahan sudah dapat dilakukan.
"November ini sudah terbit persetujuan menteri," katanya kepada Bisnis, Selasa (1/11/2022).
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, pihaknya tengah melangsungkan proses tender pengusahaan jalan tol tersebut.
Di samping itu, proyek jalan tol yang merupakan prakarsa dari swasta itu tengah mengurus masalah pendanaan yang diinvestasikan pada ruas tersebut.
"Jadi saya kira tidak masalah, tinggal percepatan-percepatan untuk pengusahaan dan loan. Konstruksi 2023 seperti yang dikatakan Pak Dirjen [Bina Marga]," kata Basuki.
Baca Juga
Berdasarkan data Badan Pengatur Jalan Tol Kementerian PUPR, hasil prakualifikasi lelang Akses Patimban telah diikuti konsorsium PT Jasa Marga (Persero) Tbk., PT Nusa Raya Cipta Tbk., PT Subang Sejahtera, PT Wijaya Karya (Persero) Tbk., PT Adhi Karya (Persero) Tbk., dan PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk.