Bisnis.com, JAKARTA — Pengelola Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division (JTTRD) bersama dengan PT Jasamarga Tollroad Maintenance (JMTM) tengah melakukan rekontruksi Rigid Pavement di Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek mulai hari ini, Sabtu (25/6/2022) selama satu pekan ke depan.
Jasa Marga mengimbau seluruh pengguna jalan untuk mengantisipasi potensi penumpukan kendaraan di jalan tol itu. Penumpukan itu diperkiraan berasal dari kegiatan perbaikan salah satu lajur baik ke arah Jakarta maupun Cikampek.
“Jasa Marga mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar mengantisipasi perjalanan, memastikan kendaraan dalam keadaan prima, saldo uang elektroik cukup, mengisi bahan bakar sebelum memulai perjalanan,” tulis JTTRD melalui akun instagram resminya, Sabtu (25/6/2022).
JTTRD bersama dengan JMTM bakal melakukan rekontruksi rigid pavement di kilometer 36 dan kilometer 32 Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek.
Rekontruksi itu dilakukan untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan bagi pengguna jalan serta upaya Jasa Marga untuk meningkatkan standar pelayanan minimal atau SPM.
Adapun titik rekontruksi rigid pavement ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek itu bakal dilakukan di dua lokasi berbeda sebagai berikut :
Baca Juga
1. Kilometer 36 + 205 sampai dengan kilometer 36+345 arah Cikampek lajur 1 dengan panjang penanganan 230 meter yang akan dilaksanakan pada Sabtu (25/6/2022) pukul 10.00 WIB sampai Jumat (1/7/2022) pukul 14.00 WIB.
2. Kilometer 32+532 sampai kilometer 32+362 arah Jakarta bahu luar dengan panjang penanganan 170 meter yang akan dilaksanakan pada Senin (27/6/2022) pukul 10.00 WIB sampai Minggu (3/7/2022) pukul 10.00 WIB.
“Selalu patuhi protokol kesehatan dan persyaratan perjalanan sesuai aturan pemerintah serta berhati-hati dan menaati rambu-rambu terutama di sekitar lokasi pekerjaan,” imbau JTTRD.