Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

DAMRI Ekspansi Rute Pariwisata di Madiun Raya, Ini Rute dan Jadwalnya

DAMRI membuka rute untuk melayani Kawasan Pariwisata Nasional (KSPN) di Madiun Raya.
Bus Damri./Dok. Istimewa-DAMRI
Bus Damri./Dok. Istimewa-DAMRI

Bisnis.com, JAKARTA - DAMRI kini menyediakan layanan angkutan pariwisata yang mencakup wilayah Madiun Raya, Jawa Timur. Rute angkutan Kawasan Pariwisata Nasional (KSPN) tersebut akan menghubungkan Kota Madiun, Kabupaten Madiun, Kabupaten Ponorogo, Kabupaten Magetan, dan Kabupaten Pacitan.

Adapun, trayek tersebut dibuka oleh kerja sama antara DAMRI dan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dan bertujuan untuk menyasar kepada destinasi wisata nasional. Dalam hal ini, destinasi wisata yang ada di wilayah Madiun Raya.

Plt. Corporate Secretary DAMRI Siti Inda Suri mengatakan ke depan rute angkutan KSPN akan terus dikembangkan. Salah satu rencananya yakni sampai ke Kabupaten Ngawi.

"Adanya rute perjalanan wilayah Madiun dan sekitarnya berpotensi membangun dan merajut konektivitas antarmoda, penginapan (hotel), pusat pembelanjaan, dan kawasan destinasi wisata melalu jaringan transportasi darat," ujar Siti melalui siaran pers, Selasa (7/6/2022).

Siti menyebut DAMRI membuka dua rute angkutan KSPN wilayah Madiun Raya yakni Stasiun Madiun–Pantai Klayar, dan Terminal Caruban–Terminal Ngebel. Dia menyebut banyak destinasi wisata yang dilalui oleh dua rute tersebut.

Pertama, rute perjalanan Stasiun Madiun–Pantai Klayar melewati 14 lokasi yakni Stasiun Madiun, Stasiun Magetan, Desa Temboro, Terminal Maospati, Gorang Gareng, Mall PCC/Hotel Amaris, Pool DAMRI Ponorogo, Tegalombo, Arjosari, Terminal Pacitan, Cuwik, Terminal Punung, Goa Gong, dan Pantai Klayar. Rute tersebut akan berlaku sebaliknya untuk kepulangan.

Terdapat dua jadwal keberangkatan pada masing-masing rute keberangkatan dan kepulangan. Tarif yang dikenakan sebesar Rp25.000.

Rute Stasiun Madiun–Goa Gong–Pantai Klayar beroperasi pada dua (2) jadwal keberangkatan dari Stasiun Madiun menuju Pantai Klayar dengan estimasi perjalanan 5 jam 30 menit. Jadwal keberangkatan pertama tersedia pukul 04.00 WIB, dan keberangkatan kedua tersedia pukul 16.15 WIB;

Rute Pantai Klayar–Goa Gong–Stasiun Madiun beroperasi sebagai rute balik dan memiliki dua jadwal keberangkatan dari Pantai Klayar menuju Stasiun Madiun dengan estimasi perjalanan 5 jam 30 menit. Jadwal keberangkatan pertama tersedia pukul 07.00 WIB, dan keberangkatan kedua tersedia pukul 15.00 WIB.

Kedua, rute perjalanan Terminal Caruban–Stasiun Madiun–Telaga Ngebel juga melewati 14 lokasi di antaranya yaitu Terminal Caruban, Stasiun Caruban, Kawasan Perkantoran Kabupaten Madiun, Stasiun Madiun, Jalan Pahlawan (PSC), Alun-alun Kota Madiun, Tugu Titik Nol Kota Madiun, Hotel Aston Madiun, Pagotan, Dolopo, Slambur, Mlilir, Pasar Legi, Mall PCC /Hotel Amaris, Pasar Pon, dan Telaga Ngebel.

Rute kepulangan akan berlaku sebaliknya namun dengan beberapa perbedaan yakni Pasar Legi ditambahkan melalui DAMRI Ponorogo, dan Jalan Pahlawan (PSC) dialihkan melalui Jalan Dr. Sutomo.

Layanan perjalanan DAMRI dengan rute Terminal Caruban–Telaga Ngebel beroperasi pada dua jadwal keberangkatan dari Terminal Caruban dan Stasiun Madiun. Tarif yang dikenakan sebesar Rp15.000.

Rute Terminal Caruban–Telaga Ngebel beroperasi pada jadwal keberangkatan pertama yakni pukul 06.05 WIB, dan jadwal keberangkatan kedua pukul 16.00 WIB, dengan estimasi perjalanan 3 jam;

Rute Stasiun Madiun–Telaga Ngebel beroperasi pada jadwal keberangkatan pertama yakni pukul 06.40 WIB, dan jadwal keberangkatan kedua tersedia pukul 16.35 WIB, dengan estimasi perjalanan lebih singkat yakni 2 jam 25 menit.

Sementara itu, rute Telaga Ngebel–Stasiun Madiun–Terminal Caruban merupakan rute balik atau kepulangan dengan dua jadwal keberangkatan dari Telaga Ngebel. Jadwal keberangkatan pertama tersedia pukul 05.30 WIB, dan keberangkatan kedua tersedia pukul 15.00 WIB, dengan estimasi perjalanan 3 jam 5 menit.

Pemesanan tiket dapat melalui aplikasi DAMRI Apps, Traveloka, RedBus, KAI Access atau juga bisa mengunjungi laman www.damri.co.id, lalu melakukan pembayaran di Indomaret, Alfamart, Gopay, OVO, Dana, Shopee Pay, Bank Mandiri, Master card, dan LinkAja.

“Kehadiran operasional DAMRI di wilayah Madiun dan sekitarnya diharapkan mampu menopang konektivitas perjalanan wisata menggunakan transportasi darat. DAMRI akan terus bersinergi untuk memberikan fasilitas terbaik demi mewujudkan pelayanan transportasi yang prima kepada masyarakat,” tutup Siti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Halaman
  1. 1
  2. 2
Penulis : Dany Saputra
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper