Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Impor Tumbuh 30,85 Persen pada Maret 2022, Indonesia Jor-joran Borong Migas

Pertumbuhan impor sebesar 30,85 persen pada Maret 2022 didorong oleh impor migas meningkat 53,22 persen.
Suasana Terminal 3 Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Selasa (12/1/2021). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Suasana Terminal 3 Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Selasa (12/1/2021). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

Bisnis.com, JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan total nilai impor Indonesia pada Maret 2022 mencapai US$21,97 miliar.

Kepala Badan Pusat Statistik Margo Yuwono mengatakan, kinerja impor tersebut meningkat sebesar 32,02 persen secara bulanan (month-to-month/mtm) maupun secara tahunan sebesar 30,85 persen (year-on-year/yoy).

Secara bulanan, impor migas dan nonmigas mencatatkan pertumbuhan yang tinggi, masing-masing sebesar 20,33 persen mtm dan 34,05 persen mtm.

“Sementara dibandingkan dengan Maret 2021, impor meningkat 30,85 persen [yoy], di mana impor migas meningkat 53,22 persen dan impor nonmigas meningkat 27,34 persen,” katanya dalam konferensi pers virtual, Senin (18/4/2022).

Berdasarkan penggunaan barang,Margo mengatakan impor sebagian besar merupakan bahan baku/penolong yang mencapai 77,46 persen dari total impor, kemudian diikuti barang modal sebesar 14,26 persen, dan barang konsumsi 8,28 persen.

Secara tahunan, peningkatan tertinggi terjadi pada bahan baku/penolong sebesar 31,53 persen yoy, serta barang modal sebesar 30,12 persen, semenara barang konsumsi meningkat 26,01 persen.

Berdasarkan negara asal, Margo mengatakan Indonesia mengalami peningkatan impor terbesar dari China, Jepang, dan Hong Kong, masing-masingnya sebesar US$675,2 juta, US$546,6 juta, dan US$284,5 juta.

Di sisi lain, Indonesia juga mencatatkan adanya penurunan impor dari negara Austria, Marshall (kepulauan), dan Ukraina, masing-masing sebesar US$18,2 juta, US$17,0 juta, dan US$13,1 juta. Penurunan impor dari Ukraina terutama pada komoditas serealia dan disebabkan oleh perang Rusia dan Ukraina.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Maria Elena

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper