Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Catat! Ini 80 Stasiun KA yang Sediakan Layanan Rapid Test Antigen

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI terus menambah stasiun yang melayani rapid test Antigen. Hingga kini, total terdapat 80 stasiun yang menyediakan pemeriksaan kesehatan tersebut.
Sejumlah penumpang sedang melakukan rapid test antigen di Stasiun Kereta Api Kertapati, Palembang, Selasa (12/1). istimewarn
Sejumlah penumpang sedang melakukan rapid test antigen di Stasiun Kereta Api Kertapati, Palembang, Selasa (12/1). istimewarn

Bisnis.com, JAKARTA – PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI terus menambah stasiun yang melayani rapid test Antigen. Hingga kini, total terdapat 80 stasiun yang menyediakan pemeriksaan kesehatan tersebut.

VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, penambahan stasiun tersebut merupakan langkah KAI untuk membantu masyarakat dalam memenuhi persyaratan bepergian menggunakan kereta api jarak jauh di masa pandemi Covid-19.

“Penambahan layanan skrining dengan tarif Rp45.000 tersebut, di antaranya di Stasiun Cipeundeuy, Babakan, Weleri, Solo Jebres, dan Tebing Tinggi,” katanya, Rabu (15/12/2021).

Joni menuturkan, sesuai dengan Surat Edaran (SE) Kemenhub Nomor 97/2021, masa berlaku rapid test Antigen untuk naik kereta api jarak jauh adalah 1x24 jam. Sebelum melakukan pemeriksaan, penumpang harus dipastikan sudah menerima vaksinasi Covid-19.

Pelanggan kereta api jarak jauh dengan usia di bawah 12 tahun, sambungnya, juga wajib untuk menunjukkan hasil rapid test Antigen pada saat melakukan boarding.

“Kepada calon pelanggan yang akan melakukan rapid test Antigen di stasiun agar merencanakan dengan baik antara waktu rapid test Antigen, dan jadwal keberangkatannya untuk menghindari keterlambatan naik kereta api,” jelasnya.

Sebagai informasi, berikut 80 stasiun KAI yang melayani rapid test Antigen:

Daop 1 Jakarta:

  1. Pasar Senen
  2. Gambir 
  3. Bekasi
  4. Cikampek
  5. Karawang

 

Daop 2 Bandung:

  1. Bandung
  2. Kiaracondong
  3. Tasikmalaya
  4. Banjar
  5. Purwakarta
  6. Cimahi
  7. Cipeundeuy

 

Daop 3 Cirebon:

  1. Cirebon
  2. Cirebon Prujakan
  3. Jatibarang
  4. Haurgeulis
  5. Brebes
  6. Babakan

 

Daop 4 Semarang:

  1. Semarang Tawang
  2. Semarang Poncol
  3. Tegal
  4. Cepu
  5. Ngrombo
  6. Pemalang
  7. Pekalongan
  8. Weleri

 

Daop 5 Purwokerto:

  1. Purwokerto
  2. Kroya
  3. Kutoarjo
  4. Sidareja
  5. Kebumen
  6. Cilacap
  7. Gombong

 

Daop 6 Yogyakarta:

  1. Yogyakarta
  2. Solo Balapan
  3. Lempuyangan
  4. Klaten
  5. Purwosari
  6. Sragen
  7. Wates
  8. Solo Jebres

 

Daop 7 Madiun:

  1. Madiun
  2. Jombang
  3. Blitar
  4. Kediri
  5. Kertosono
  6. Tulungagung
  7. Nganjuk

 

Daop 8 Surabaya:

  1. Surabaya Pasarturi
  2. Surabaya Gubeng
  3. Malang
  4. Sidoarjo
  5. Mojokerto
  6. Bojonegoro
  7. Babat
  8. Kepanjen
  9. Wonokromo
  10. Lamongan

 

Daop 9 Jember:

  1. Jember
  2. Ketapang
  3. Banyuwangi Kota
  4. Rogojampi
  5. Probolinggo
  6. Kalisetail

 

Divre I Sumatera Utara:

  1. Medan
  2. Kisaran 
  3. Tanjung Balai 
  4. Rantau Prapat 
  5. Mambang Muda 
  6. Tebing Tinggi

 

Divre III Palembang:

  1. Kertapati
  2. Prabumulih
  3. Muaraenim
  4. Lahat
  5. Tebing Tinggi
  6. Lubuk Linggau

 

Divre IV Tanjungkarang:

  1. Tanjungkarang
  2. Kotabumi 
  3. Baturaja 
  4. Martapura 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rahmi Yati
Editor : Lili Sunardi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper