Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jelajah Kereta Api: Didiek Hartantyo Pastikan KAI Berperan dalam Pemulihan Ekonomi Nasional

Direktur Utama PT KAI (Persero) Didiek Hartantyo berharap program Jelajah Kereta Api mampu memberikan rasa percaya diri masyarakat bahwa di tengah pandemi, upaya pemulihan ekonomi harus terus dilakukan.
Direktur Utama PT KAI (Persero) Didiek Hartantyo (kiri atas) menghadiri pelepasan tim Jelajah Kereta Api 2021 yang juga dihadiri oleh Menhub Budi Karya Sumadi (tengah atas), Direktur Utama PT JAG Lulu Terianto (kanan atas) dan jajaran direksi Bisnis Indonesia
Direktur Utama PT KAI (Persero) Didiek Hartantyo (kiri atas) menghadiri pelepasan tim Jelajah Kereta Api 2021 yang juga dihadiri oleh Menhub Budi Karya Sumadi (tengah atas), Direktur Utama PT JAG Lulu Terianto (kanan atas) dan jajaran direksi Bisnis Indonesia

Bisnis.com, JAKARTA - Program Jelajah Kereta Api (KAI) 2021 resmi dimulai. Direktur Utama PT KAI (Persero) Didiek Hartantyo berharap acara ini mampu memberikan rasa percaya diri masyarakat bahwa di tengah pandemi, upaya pemulihan ekonomi harus terus dilakukan.

"Pada kesempatan ini, saya mengucapkan terima kasih kepada Bisnis Indonesia yang telah menginisiasi program Jelajah. Sebuah program yang mengumpulkan, mengolah, dan menyampaikan informasi penting dari sebuah perjalanan jurnalistik. Kali ini, berkat kerja sama yang baik antara Bisnis Indonesia dan KAI yang selama ini sudah terjalin baik, maka hadirlah program Jelajah Kereta Api," kata Didiek dalam pelepasan Jelajah Kereta Api 2021 secara virtual, Senin (26/7/2021).

Program Jelajah Kereta Api ini menurut Didiek merupakan program yang sangat baik dalam upaya memberikan informasi penting kepada masyarakat mengenai perkeretaapian khususnya terkait adaptasi, inovasi, dan kontribusi yang telah dilakukan KAI selama masa pandemi ini.

Selain itu, program ini juga merupakan rangkaian kegiatan dalam memulihkan sektor transportasi untuk mengakselerasi perekonomian dan pariwisata di daerah, mengoneksikan ekonomi melalui transportasi antarkota, untuk mendukung kampanye pemerintah dalam Program Pemulihan Ekonomi Nasional.

Selain betujuan untuk menghasilkan pemberitaan positif bagi KAI, program ini juga diharapkan dapat meningkatkan percaya diri masyarakat untuk menggunakan kereta api sebagai moda transportasi yang aman, nyaman, dan sehat di masa pandemi.

"Akan ada banyak hal yang nantinya bisa digali oleh tim Jelajah selama berkunjung ke Daop dan Divre. Silakan menggali informasi sedalam dan sebanyak mungkin untuk disajikan kepada masyarakat, " kata Didiek.

Didiek berterimakasih kepada media yang selalu mengabarkan kepada masyarakat bahwa PT KAI (Persero) hingga saat ini masih terus berkomitmen untuk mendukung pemulihan ekonomi dampak dari Pandemi Covid-19 melalui sektor modal transportasi kereta api.

Acara Jelajah Kereta Api 2021 terlaksana atas kerja sama Bisnis Indonesia dengan PT Kereta Api Indonesia (Persero). (K34)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dea Andriyawan
Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper