Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah secara gamblang menyatakan kekhawatirannya terhadap penurunan performa industri otomotif tahun lalu sebagai akibat dari pandemi Covid-19. Sebab, industri otomotif dinilai merupakan sektor yang diandalkan pemerintah untuk mengangkat kembali kepercayaan diri konsumen.
Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi mengatakan kepercayaan diri konsumen di Indonesia dihitung berdasarkan jumlah pembelian mobil dan sepeda motor. Bahkan, hal tersebut dikatakan menjadi pertimbangan utama pemerintah menghilangkan mengeluarkan insentif PPnBM.
"Ini yang menjadi alasan pemerintah memberikan insentif PPnBM. Kami mau orang belanja lagi, pabrik jalan, dan ekspor otomotif sebagai industri berteknologi tinggi bisa meningkat," ujar Lutfi ketika memberikan sambutan dalam acara Industry Talks: Peran Asosiasi Dalam Mendorong Pemulihan Ekonomi Nasional Pasca Covid-19, Jumat (9/4/2021).
Sekadar catatan, tahun lalu penjualan mobil di Indonesia turun 48,35 persen dengan total yang terjual hanya 550.000 unit. Sementara sepeda motor mengalami penurunan yang tidak kalah signifikan, yakni terkoreksi 43,57 secara tahunan.
Penurunan performa juga dialami oleh sektor lain yang menjadi turunan dari motor dan mobil, yaitu suku cadang. Data Kemendag menyebut terjadi penurunan sebesar 23 persen untuk penjualan suku cadang otomotif, dan indeks ritel amblas 12 persen.
Adapun, lanjut Lutfi, hal yang paling dikhawatirkan oleh pemerintah dari penurunan yang dialami oleh industri otomotif di Tanah Air adalah tercerminnya tingkat produksi yang juga tidak kalah buruk dari penurunan tingkat konsumsi.
Baca Juga
"Ini yang sangat mengganggu. Sebab, sektor otomotif adalah sektor yang diandalkan untuk mengangkat kembali kepercayaan konsumen di Indonesia," kata Lutfi.