Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Banjir Jakarta Mulai Surut, Layanan KRL Jabodetabek Lancar?

KAI Commuter menjelaskan soal operasional KRL Jabodetabek usai sebagian wilayah DKI Jakarta teredam banjir pada akhir pekan lalu.
Rangkaian kereta rel listrik (KRL) melintas di kawasan Tanah Abang, Jakarta, Minggu (19/4/2020). Bisnis/Arief Hermawan P
Rangkaian kereta rel listrik (KRL) melintas di kawasan Tanah Abang, Jakarta, Minggu (19/4/2020). Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA – PT KAI Commuter menginformasikan banjir yang mulai surut di sejumlah wilayah Jabodetabek juga tidak berdampak pada layanan KRL hari ini Senin (22/2/2021).

VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba mengatakan operasional perjalanan KRL di seluruh lintas dan situasi seluruh stasiun pada Senin (22/2) pagi ini terpantau kondusif dengan para pengguna KRL tetap tertib untuk antre naik KRL di beberapa stasiun pada jam sibuk ini.

“KAI Commuter tetap mengoperasikan 986 perjalanan KRL per hari, dengan jam operasional mulai dari pukul 04.00–22.00 WIB sesuai aturan pada masa pembatasan kegiatan masyarakat di tengah pandemi Covid-19,” ujarnya melalui siaran pers, Senin (22/2/2021).

KAI Commuter mencatat hingga pukul 08.00 WIB jumlah pengguna KRL sejumlah 106.818 orang atau bertambah 2 persen dibandingkan dengan waktu yang sama pada Senin pekan lalu yang berjumlah 104.467 orang.

Sejumlah stasiun yang mencatat kenaikan jumlah pengguna antara lain Stasiun Citayam 7.789 pengguna, naik 17 persen dibandingkan dengan waktu yang sama pekan lalu, Stasiun Bekasi 5.732 pengguna, naik 28 persen, dan Stasiun Parung Panjang 4.891 pengguna, naik 3 persen.

Sementara di stasiun lain jumlah pengguna tercatat turun, misalnya di Stasiun Bojonggede 8.171 pengguna, turun 4 persen dibandingkan dengan waktu yang sama pekan lalu, Stasiun Bogor 7.791 pengguna, turun 16 persen, dan Stasiun Cilebut 4.844 pengguna turun 18 persen.

Protokol kesehatan menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak senantiasa wajib dijalankan oleh para pengguna maupun petugas kami di stasiun maupun di dalan KRL. Aturan ini penting untuk selalu diikuti demi kesehatan bersama. KAI Commuter juga mengajak pengguna KRL untuk tetap mematuhi arahan pemerintah dengan mengurangi mobilitas serta mengatur aktifitas kerja sesuai aturan yang berlaku guna menekan penyebaran Covid-19.

KAI Commuter juga mengimbau kepada para pengguna dapat merencanakan kembali perjalanannya dan bekerja sama untuk tidak naik ke dalam kereta yang telah terisi sesuai marka yang ada yaitu 74 orang per kereta. Untuk memaksimalkan upaya jaga jarak aman ini, tetap ada antrean penyekatan di stasiun-stasiun terutama pada jam sibuk.

Pemberlakuan jadwal baru telah mengakomodir penambahan perjalanan KRL termasuk di jam sibuk pada pagi dan sore hari. Informasi lengkap mengenai jadwal, posisi kereta, dan pantauan kepadatan di stasiun dapat dilihat melalui aplikasi KRL Access.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper