Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Berusia 5 Tahun, Ninja Xpress Layani 500.000 Paket per Hari

Ninja Xpress melayani pengiriman hingga 500.000 paket per hari dengan tingkat kesuksesan sampai dengan 98 persen.
Ninja Xpress/Bisnis
Ninja Xpress/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA – Ninja Xpress berhasil mencatatkan volume pengiriman paket hingga sebanyak 500.000 per hari sepanjang lima tahun berdiri hingga saat ini.

Country Head Ninja Xpress Indonesia Ignatius Eric Saputra mengatakan selama 5 tahun ini fokus perusahaan adalah untuk mendukung industri bisnis UKM hingga e-commerce dengan menghadirkan berbagai solusi serta layanan pengiriman berbasis teknologi. Menurutnya dalam perjalanannya, segala pencapaian yang dilakukan tidak mungkin tanpa Karyawan Ninja, UKM negeri, e-commerce maupun social commerce, konsumen beserta pemerintah.

“Bermula dari sebuah motor yang dikendarai selama 6 jam oleh Pak Indra, Ninja Driver pertama, untuk mengantarkan paket pertama dari Jakarta ke Puncak, hingga hari ini, Ninja Rider telah mengantarkan lebih dari 500.000 paket setiap harinya ke depan pintu rumah pelanggan di seluruh Indonesia, dengan tingkat kesuksesan sampai dengan 98 persen,” jelasnya melalui siaran pers, Selasa (10/11/2020).

Langkah Ninja Xpress dimulai sejalan dengan pertumbuhan industri e-commerce nasional dalam 5 tahun terakhir. Setelah itu dimulai pada 2016, Ninja Xpress menjalin kerja sama strategis dengan perusahaan e-commerce seperti Lazada serta Tokopedia hingga Bukalapak dan Shopee.

Hingga kini setidaknya ada lebih dari 500 station Ninja Xpress yang tersebar di seluruh Indonesia. Hal itu juga didukung oleh lebih dari 20.000 Riders, karyawan serta puluhan ribu Ninja Point.

Selanjutnya, sejalan dengan semakin meningkatnya transaksi jual beli di dunia digital dan dengan semangat mendukung pertumbuhan bisnis usaha lokal, Ninja Xpress menghadirkan layanan Cash On Delivery dengan cakupan seluruh Indonesia. Layanan ini diakui dan terbukti membantu para pelaku usaha kecil dan menengah untuk mendukung kesuksesan bisnis mereka dengan membantu menjaga performa bisnis serta kinerja operasional mereka.

Selain melayani para pelanggan dengan mengirimkan paket, Ninja Xpress juga menghadirkan platform dengan deretan program pemberdayaan menarik guna membangun kapasitas bisnis para pelanggan dalam Obsesi Untuk Negeri seperti Lokalisme dan Ninja Academy yang juga termasuk Program Aksilerasi di dalamnya.

“Perjalanan kami tidak berhenti di sini, 5 tahun ini justru menjadi titik awal bagi Ninja Xpress untuk terus melayani pelanggan di seluruh penjuru negeri, serta memberdayakan lebih banyak pelaku UKM sebagai pahlawan bagi ekonomi digital nasional yang saat ini sedang menghadapi tantangan serta krisis akibat pandemi. Di tahun 2021 mendatang, kami siap untuk terus melanjutkan obsesi kami dalam mendukung industri logistik Tanah Air,” tekannya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper