Bisnis.com, JAKARTA - Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menargetkan jalan tol baru sepanjang 2.724 kilometer akan dioperasikan selama 2020 sampai 2024 mendatang.
Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR Hedy Rahadian menjelaskan ruas jalan tol yang telah beroperasi sampai akhir 2019 mencapai 1.298 kilometer.
"Dengan target 2.724 kilometer sampai 2024, seluruh ruas jalan tol di Indonesia pada 2024 akan mencapai total 4.817 kilometer," ujarnya dalam rapat dengar pendapat bersama Komisi V DPR RI yang disiarkan secara daring Senin (14/9/2020).
Hedy menjelaskan menurut data pihaknya panjang jalan tol nasional sejak 1978 sampai 2014 lalu mencapai 795 kilometer.
Kemudian pada periode pertama pemerintahan Presiden Joko Widodo, pemerintah mulai meningkatkan pembangunan jalan tol di Indonesia sehingga dalam 5 tahun, jalan tol yang dibangun dan dioperasikan mencapai 1.298 kilometer.
Rinciannya yaitu pada 2015 sepanjang 132 kilometer, 2016 sepanjang 44 kilometer, 2017 sepanjang 156 kilometer, 2018 sepanjang 450 kilometer, dan 2019 sepanjang 516 kilometer.
Baca Juga
Kemudian pada 2020 ini, Bina Marga mencatat jalan tol yang sudah dibuka dan dioperasikan mencapai 72,8 kilometer. "Sehingga saat ini total jalan tol nasional yang sudah beroperasi mencapai 2.166 kilometer," ujarnya.